Breaking News

Friday, August 03, 2018

International Dragon Boat Festival (IDBF), Resmi Dibuka

FS.(PADANG)-Pembukaan Kejuaraan International Dragon Boat Festival (IDBF) yang digelar oleh Pemerintah kota Padang melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora)Padang berlangsung dengan sangat meriah.

Acara tersebut dibuka dengan iringan musik serta tarian khas Minangkabau yaitu tari Pasambahan menambah semaraknya pembukaan acara IDBF yang ke 16 ini pada jumat malam (3/8) di kawasan GOR H.Agus Salim Padang.

Dalam acara pembukaan ajang tahunan tersebut juga turut hadir Gubernur Sumatera Barat yang diwakili oleh Kepala Dispora Sumbar Adib Alfikri,Walikota Padang yang juga diwakili oleh Sekda Padang Didi Aryadi ,ketua Koni Sumbar,ketua Koni Padang,ketua Federasi Olahraga Dayung,beserta ratusan peserta lomba IDBF baik dari luar negeri maupun dalam negeri.

Acara tersebut diawali dengan kata sambutan dari Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Padang Azwin.Dalam sambutannya Azwin menyampaikan tujuan diselenggarakannya IDBF ini adalah "Meningkatkan dan mengembangkan prestasi olahraga dayung di nusantara khususnya kota Padang.Selanjutnya meningkatkan silaturahmi antara pelaku olahraga dayung di nusantara maupun dunia" ujar nya.

Selanjutnya Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Sumbar Adib Alfikri juga ikut menyampaikan kata sambutan.Pada kesempatan itu Beliau menyampaikan permohonan maaf karena Gubernur Sumbar tidak dapat hadir pada acara pembukaan IDBF tersebut.Setelah itu beliau menyampaikan harapannya semoga dengan event ini kita dapat melestarikan budaya bangsa kita sekaligus mencerminkan jati diri dimata dunia.(dan)

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!