FS.Padang(SUMBAR) - Pemerintah Kota Padang menyambut baik kegiatan yang dilakukan Resimen Mahasiswa (Menwa) Pagaruyung Sumbar yang telah ikut berpartisipasi untuk kebaikan Kota Padang dalam menjaga, merawat dan membersihkan Pantai Padang yang merupakan Icon Kota Padang dalam kepariwisataan.
Hal itu dikatakan Kepala Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Padang Mursalim disela kegiatan Bakti Sosial (Bersih Pantai) Menwa Pagaruyung Sumbar di Jalan Samudera Pantai Muara Padang, Minggu (24/2).
Lebih jauh dikatakan, kegiatan bakti sosial Menwa Pagaruyung sangat positif, apalagi dilakukan oleh generasi muda yang berstatus mahasiswa. “Atas nama Pemerintah Kota Padang, saya mengucapkan terima kasih kepada Menwa Pagaruyung Sumbar yang telah ikut berpartisipasi membersihkan Pantai Padang dari sampah,” ujar Mursalim.
Selanjutnya dijelaskan, untuk membersikan Pantai Padang ini tidak bisa sepenuhnya diserahkan kepada Dinas Lingkungan Hidup dan Dinas Pariwisata saja, butuh sentuhan-sentuhan dari elemen-elemen masyarakat.
“Apa yang dilakukan oleh Menwa Pagaruyung Sumbar pada hari ini sangat bernilai sekali untuk kebaikan Kota Padang kedepannya,” kata Mursalim.
Kemudian disisi lain Mursalim menambahkan, ditengah banyaknya informasi yang simpang siur, berita Hoax, ujaran kebencian, politik adu domba di Media Sosial Menwa yang merupakan Mahasiswa yang terlatih diharapkan bisa menjadi agen perubahan di masyarakat terutama masyarakat di lingkungan kampus tempat mereka menuntut ilmu.
“Saya berharap adik-adik Menwa ini dapat menjadi agen perubahan mempengaruhi kawan-kawannya supaya jangan terpengaruh dengan berita-berita Hoax, ujaran kebencian dan politik adu domba tersebut, sehingga persatuan dan kesatuan di negara ini tetap dapat terjaga dengan baik,”imbuh Mursalim yang juga mantan Kabag Humas Pemko Padang.
Sementara itu Komandan Menwa Pagaruyung Sumbar Wahyu Iramana Putra menyampaikan, kegiatan Bhakti Sosial ini adalah merupakan program Menwa Sumbar bersama Menwa Kota Padang. Kegiatan Bhakti Sosial Menwa ini kita arahkan untuk membersihkan Pantai Padang, karena Pantai Padang adalah merupakan salah satu tempat tujuan wisata yang ada di Kota Padang.
Para Wisatawan tersebut tidak akan datang kalau pantainya kotor. Oleh karena itu, agar wisatawan nyaman berada di Kota Padang Menwa dengan sukarela turut ambil bagian dalam membersihkan Pantai Padang ini.
“Mari kita berikan yang terbaik untuk Kota Padang dan berbhakti kepada daerah tempat tinggal kita dalam menuntut ilmu,” pungkas Wahyu Iramana Putra yang juga Wakil Ketua DPRD Kota Padang.
#dan | Humas Kota Padang/VN
No comments:
Post a Comment