FS.Padang(SUMBAR) - Ajang pemilihan duta Generasi Berencana (GenRe) Kota Padang kembali digelar di tahun ini. Sebanyak 50 orang finalis yang berasal dari tingkat SMA dan perguruan tinggi pun saling menampilkan yang terbaik demi memperebutkan titel Duta GenRe Kota Padang 2019.
Kepala DP3AP2KB Kota Padang Heryanto Rustam mengatakan, pemilihan Duta GenRe ini adalah bukan sekadar gebyar tahunan belaka saja. Namun melalui ajang ini diharapkan para Duta GenRe terpilih bisa menjadi pelopor dan motivator di tengah-tengah masyarakat nantinya.
"Kita berharap, para duta terutama sekali dapat mensosialisasikan program GenRe di lingkungan sekolah atau kampus masing-masing. Kemudian juga menjadi teladan bagi teman sebaya, keluarga dan di lingkungan masyarakat. Sehingga dengan itu para generasi muda di Kota Padang akan terhindar dari 3 hal yang terlarang. Yakni dari bahaya narkoba, pernikahan dini serta seks bebas dan penyimpangan seksual seperti LGBT dan lainnya,” harap Heryanto dalam sambutannya sewaktu mewakili Wali Kota Padang pada malam grand final di Hotel Bumi Minang, Selasa (5/3).
Tak hanya itu sambung Heryanto, pemilihan Duta GenRe juga bertujuan untuk membantu pemerintah mensosialisasikan program masalah ketahanan keluarga sesuai dengan UU No.52 Tahun 2009. Sehingga juga dapat menyiapkan remaja yang berintegritas, berperilaku sehat, berakhlak dan berbudi pekerti luhur serta bertakwa kepada Allah SWT.
“Generasi muda merupakan aset daerah yang perlu dijaga dan dikembangkan kualitasnya. Karena itu, melalui program GenRe ini semoga dapat mengantisipasi permasalahan moral di kalangan generasi muda,” ucap Heryanto Rustam.
Lebih jauh dia pun berharap agar Ilmu atau pembekalan yang didapat peserta dalam ajang pemilihan Duta GenRe 2019 dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari. Begitu juga disosialisasikan kepada lingkungan dimana saja berada.
“Sehingga, hal-hal yang tidak kita ingini tak terjadi lagi. Kita juga khawatir sekarang ini dari data Pengadilan Agama Kota Padang menyebutkan angka perceraian terus bertambah di Padang dari tahun ke tahun. Untuk itu Pemko Padang melalui DP3AP2KB akan terus menyikapinya, salah satunya dengan menjalin kerjasama dengan berbagai perguruan tinggi di Padang ke depan. Kita selalu menyampaikan bahwa jangan melakukan pernikahan dini, karena usia ideal perkawinan bagi pria adalah 25 tahun dan wanita 21 tahun,” tukuknya menjelaskan.
Adapun untuk Finalis Duta GenRe 2019 berhasil diraih pasangan Reza Aditya Ilhamdi dan Pioren Odiva Fitri selaku juara satu. Selanjutnya juara dua diraih pasangan Muhammad Jaya Tinshy dengan Yola Angela serta juara ketiga yakni pasangan M. Elviandi Fachrezi dan Netta Handika Leswari. Selain itu juga diumumkan pemenang untuk kategori Harapan I dan II serta Duta GenRe Talenta, Duta GenRe Foto Genic, Duta GenRe Motivator, Duta GenRe Favorit dan Duta GenRe Kepemimpinan.
#dan | Humas Kota Padang/David
No comments:
Post a Comment