FS.Padang(SUMBAR) - Wali Kota Padang Mahyeldi melepas tim pengantar bantuan kemanusiaan bagi korban gempa bumi di Kabupaten Solok Selatan Sumatera Barat yang terjadi beberapa waktu lalu. Pelepasan itu dilaksanakan di rumah dinas Wali Kota Padang, Jalan A. Yani, Kamis, (14/03/2019).
Direncanakan, bantuan tersebut akan diserahkan Wali Kota Padang Mahyeldi langsung di lokasi bencana Solok Selatan pada Jumat (15/03/2019). Pada kunjungan ke Solok Selatan, Mahyeldi juga akan mengadakan beberapa kegiatan, antara lain; pelantikan pengurus Masyarakat Ekonomi Syariah dan Forum Bela Negara Solok Selatan, Subuh Mubarokah dan Khatib Sholat Jumat.
Saat pelepasan bantuan tersebut, Mahyeldi mengatakan, bantuan yang diberikan saat ini merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Kota Padang terhadap korban bencana gempa bumi yang melanda Solok Selatan. Dimana sebelumnya Solok Selatan juga peduli terhadap korban musibah gempa bumi yang melanda Kota Padang.
"Bantuan yang kita berikan ini berasal dari warga Kota Padang, dimana pengumpulannya dikoordinir Dinas Sosial dan Baznas Kota Padang. Semoga bantuan ini bermanfaat bagi para korban bencana", ujar Mahyeldi.
Adapun bantuan yang diberikan Pemerintah Kota Padang berupa beras 1 ton, mie goreng 200 kg, gula 200 kg, ikan sarden besar 200 kaleng, roti 200 pak, teh pak besar 200 kotak, kopi 200 bungkus dan mie instan 100 dus.
Pelepasan bantuan bagi korban gempa bumi Solok Selatan juga diikuti Kepala Bapenda Alfiadi, Plt Kadis Sosial Afriadi, Plt Kadis Pangan Syahrial, Kabag Perekonomian Edi Dharma, Kabag Kesra Jamilus, Ketua Baznas Kota Padang Epi Santoso, dan anggota Tagana, PMI, BTB Baznas Kota Padang.
#dan | Humas Kota Padang/ML/Ady