Breaking News

Sunday, May 12, 2019

Pemko Pariaman Tanggapi Pengaduan Warga Terhadap Pria Gangguan Jiwa


FS.Pariaman(SUMBAR) - Pemko Pariaman melalui Satpol-PP  dan Dinas Kesehatan Kota Pariaman tanggapi pengaduan masyarakat terhadap orang terlantar dan penyandang masalah sosial, Sabtu (12/5) malam.

Adalah Amrizal (44 tahun) yang beralamat di Dusun Tiga Desa Mangguang, Kec. Pariaman Utara, yang ditemukan di dekat pasar penampungan Pasar Pariaman.

Ia mengalami gangguan jiwa sehingga tidak dapat berkomunikasi dengan petugas yang datang menghampirinya, dimana dalam pantauan tersebut ia dalam keadaan muntah darah dan sakit.

Setelah dibujuk oleh petugas Satpol-PP dan petugas dari Dinkes Kota Pariaman, Amrizal akhirnya dibawa berobat ke RSUD dr. Sadikin, untuk segera di obati dan dilakukan  pemeriksaan medis, yang disaksikan juga oleh salah seorang anggota DPRD Kota Pariaman dari Dapil Pariaman Utara.

Sementara itu, petugas Satpol PP lainnya, setelah mendapati informasi dari warga, mengetahui bahwa Amrizal adalah warga Desa Mangguang, petugas langsung menuju rumah keluarga Amrizal untuk memberi tahu bahwa Amrizal ditemukan dalam keadaan sakit dan meminta keluarganya untuk datang ke RSUD.

Setelah di obati, Amrizal akhirnya diantarkan oleh Tim dari Satpol-PP dan Dinkes Kota Pariaman kerumahnya di Desa Mangguang dan diserahkan kepada keluarganya untuk dijaga.



Sumber : MC Kominfo Kota Pariaman

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!