FS.Tanah Datar(SUMBAR)-Sungguh tragis nasib Anis Warti (58), salah seorang warga Jorong Taratak VIII, Nagari Atar, Kecamatan Padang Ganting, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat. Ibu rumah tangga yang bersuku Melayu itu menjadi korban bencana tanah longsor yang terjadi Minggu, 29 Maret 2020 kemaren.
Menurut keterangan Kabag Humas Polres Tanah Datar kepada fokussumatera.com via pesan WhatsApp, Senin 30 Maret 2020, bahwa menurut keterangan yang disampaikan Kapolsek Padang Ganting Iptu Kamaluddin, S.H, M.H, Kepada Kasubag Humas Polres Tanah Datar, kronologis kejadian bermula pada hari Minggu 29 Maret 2020 sekira pukul 17.30 WIB, sewaktu korban menjemput ternak kerbaunya yang digembalanya tidak jauh dari rumahnya yaitu sekitar 400 meret dari rumah korban. Dimana korban saat menjemput ternaknya berjalan kaki menuju tempat ternak tersebut dalam keadaan hujan lebat. Namun setelah beberapa lama waktu sudah menunjukkan pukul 19.30 WIB, korban belum juga Pulang.
Kemudian pihak keuarga yaitu adik korban bernama Syafrianto dan suaminya bernama Saharuddin merasa cemas dan khawatir karena korban belum juga kembali ke rumah, dalam diliputi rasa khawatir tersebut mereka mendapat pula informasi bahwa ada bencana tanah longsor di lokasi korban menjemput ternak tersebut, tanah tebing atau bukitnya mengalami longsor.
"Serta merta adik korban dan suami korban serta keluarga yang lainnya pergi menyusul korban. Dalam perjalanan mereka bertemu dengan rombongan Jorong dan masyarakat lainnya yang sudah mengetahui juga informasi korban belum kembali ke rumah," katanya menceritakan.
Sesampainya di lokasi ditemukan korban sudah dalam keadaan meninggal dunia dengan posisi tergeletak di antara longsoran tanah tebing/bukit tersebut.
Korban kemudian langsung di evakuasi oleh masyarakat ke Rumah Duka ( Rumah korban). Korban dilihat hanya mengalami luka lebam di dekat matanya, dan atas kejadian tersebut pihak keluarga menerima musibah yang menimpa korban tersebut dengan ikhlas dan berlapang dada dan tidak mau untuk diajak atau di anjurkan oleh Bhabin kamtibmas untuk di periksa ke Puskesmas. Sehingga pagi tadi Senin, 30 Maret 2020 korban telah dimakamkan di Pandam penguburan keluarga di Jorong Taratak VIII, Nagari Atar, Kecamatan Padang Ganting, Kabupaten Tanah Datar. (Z.Z.Dt.Malako)
No comments:
Post a Comment