FS.Tanah Datar(SUMBAR)-Setiap Tahun Pemerintah Daerah Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat memberikan Pembinaan bagi siswa yang akan tamat di tingkat Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama (SLTP) dan Sekolah Lanjutan Tingkat Atas (SLTA). Tak terkecuali Pembinaan yang diberikan juga bagi siswa Madrasah se- Kabupaten Tanah Datar.
Pembinaan kali ini di lakukan untuk Madrasah di Kecamatan Lintau Buo Utara. Pembinaan dalam bentuk Upacara dilaksanakan pada hari Senin, 09 Maret 2020 yang bertempat di Madrasah Tsanawiyah Swasta (MTsS) Dakwah Islamiyah.
Peserta yang hadir dalam upacara ini perwakilan Majelis Guru dan Siswa MAN 3 Tanah Datar, MTsS Dakwah Islamiyah, Madrasah Mualimin Tanjung Bonai, dan Madrasah Thawalib Lubuk Jantan. Upacara bendera dengan tema ‘’Pembinaan Motivasi Sukses Ujian Nasional Tp. 2019/2020’’ ini bertindak sebagai Pasukan Pengibar Bendera Merah Putih adalah Siswa MAN 3 Tanah Datar. Upacara pembinaan bagi siswa Madrasah se- Kecamatan Lintau Buo Utara ini dipusatkan di MTsS Dakwah Islamiyah Batu Bulat.
Bertindak sebagai Pembina Upacara adalah Bupati Tanah Datar diwakili Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia dr. Ermon Revlin, MKM.
Dalam Amanatnya Bupati Tanah Datar mengajak Siswa yang akan Tamat To. 2019/2020 ini untuk meningkat Semangat Belajar dan tidak berbuat yang bisa merugikan diri, keluarga dan nama madrasah, dan semoga memperoleh Nilai yang Memuaskan dan lulus 100%.
Bupati juga menghimbau Guru untuk bersinergi dengan orang tua wali murid dalam memotivasi siswa agar karakter siswa menjadi lebih baik sesuai dengan Visi dan Misi masing madrasah dan dapat menunjang visi dan Misi Pemerintah Daerah Tanah Datar. Upacara yang dilaksanakan lebih kurang satu Jam ini berlangsung Hikmat diiringgi dengan Korsik dari Siswa MTsS Dakwah Islamiyah Batu Bulat.
Dalam acara dialog yang berlangsung setelah Upacara Bendera yang dipandu oleh Kepala MAN 3 Tanah Datar Ardoni Ernanda, M.Ag bersama Keluarga besar Madrasah di ruang Aula MTs Dakwah Islamiyah Batu Bulat, dr. Ermon Revlin, M.KM menghimbau agar pengelola Madrasah juga mesti memperhatikan unsur 3 M dan 1 S (Man, Money, Material, dan Sistem).
Staf ahli Bupati juga mengajak Guru untuk memperbanyak kegiatan ekstrakurikuler dan meningkatkan kegiatan yang menarik dan mengarah kepada pembentukan Karakter siswa yang baik, serta dan pengetahuan yang luas, pengamalan agama yang baik, serta keimanan yang meningkat. Dan tak kalah pentingnya agar siswa di Tanah Datar terjauh dari pengaruh Narkoba dan Penyakit Masyarakat lainnya.
Turut hadir dalam upacara adalah Camat Lintau Buo Utara Zulkifli Idris, S.Sos, Anggota Polsek Lintau Buo Utara Ipda. Jhoni, KUA Lintau Buo Utara H. Erisman, S.Ag, Pjs Wali Nagari Batu Bulek, Rosnelly, S.Sos, Komite Madrasah, dan Kepala Madrasah se Lintau Buo Utara beserta Perwakilan Majelis Guru. Acara diakhiri dengan Fhoto bersama.(ard/Z.Z)
No comments:
Post a Comment