Breaking News

Monday, May 04, 2020

Pemko Padang Terima 1000 Paket Sembako Program Cinta Ramadhan dari PT Pelindo II


FS.Padang(SUMBAR)-Dalam upaya percepatan penanganan penyebaran virus corona (covid-19) di Kota Padang, Pemerintah Kota Padang sangat membutuhkan dukungan dari berbagai pihak. Dukungan itu pun terus mengalir, seperti kali ini datang dari PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II (Persero) Cabang Telur Bayur.

General Manager PT Pelindo II Persero Cabang Telur Bayur Wardoyo menyerahkan bantuan sembako sebanyak 1.000 paket dengan nilai per paket Rp150 ribu yang diterima langsung Wali Kota Padang Mahyeldi di Gedung Putih Rumah Dinas Wali Kota Padang, Senin (4/5/2020).

Wardoyo mengatakan, bantuan yang diberikan merupakan aplikasi dari program Coorporate Sosial Responsibility (CsR) dan tindak lanjut surat direksi No. MB.02/29/4/2/KBL/SDM/-20 29 April 2020 perihal program Ramadhan 1441H/2020, sekaligus bentuk kepedulian kepada masyarakat Kota Padang yang saat ini mengalami gangguan ekonomi akibat pandemi corona. 


"Mudah mudahan bantuan dapat bermanfaat dan sekaligus dapat membantu meringankan beban Pemerintah Kota Padang dalam melayani kebutuhan masyarakat," jelasnya.

Sementara itu, Wali Kota Padang Mahyeldi menyampaikan, atas nama pemerintah kota dan masyarakat Kota Padang mengucapkan terima kasih atas bantuan tersebut. 

"Bantuan ini tentu sangat bermanfaat bagi masyarakat Kota Padang yang secara sosial ekonomi sangat tedampak karena adanya pandemi covid-19. Dan Alhamdulillah, Pemerintah Kota Padang bersama 10 BAZ di Kota Padang mendistribukan bantuan berupa beras kepada kepada masyarakat di 11 kecamatan di Kota Padang," harap wako. 

Lebih lanjut Mahyeldi berharap apa yang dilakukan oleh PT Pelindo II Persero Cabang Teluk Bayur kali ini dapat menjadi inspirasi berbagai pihak untuk melakukan hal yang sama. 

"Wabah covid-19 sangat berdampak secara sosial ekonomi bagi masyarakat di Kota Padang. Maka itu kita sangat membutuhkan sejumlah pihak dalam penanganan covid-19 ini. Semoga lebih banyak lagi yang dapat memberikan dukungan demi memutus mata rantai penyebaran virus ini," pungkasnya.

Dalam penyerahan bantuan tersebut juga hadir Kepala Dinas Sosial Afriadi, Kepala DPMPTSP Corri Saidan, Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Padang, Nasrul Sugana, Kasubag Protokol Suzi Helda. (Mul/Rengga/Prokopim Padang)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!