FS.Tanah Datar(SUMBAR)-Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) merupakan wujud Operasi Bhakti TNI selain OMSP (Operasi Militer Selain Perang), yang merupakan program terpadu lintas sektoral antara TNI dengan Departemen pemerintahan, Lembaga Pemerintah Non Departemen, SKPD Pemerintah Daerah ataupun komponen bangsa lainnya.
Di dalam programnya, TMMD dilaksanakan dengan terintegrasi bersama masyarakat, untuk meningkatkan akselerasi pembangunan di pedesaan. TMMD dilaksanakan sejak tahun 1980, ketika itu masih bernama AMD (ABRI Masuk Desa) dilaksanakan secara menyeluruh dan serentak di seluruh wilayah NKRI.
Berkat Program TMMD, Kenagarian Penyalaian, Kecamatan X Koto, Kabupaten Tanah Datar akhirnya berhasil membuka akses Jalan Baru sepanjang 2,8 km dengan lebar 6 meter. Menurut keterangan Humas Tanah Datar, kegiatan bakti TNI yang lebih dikenal Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ini sudah memasuki edisi yang ke-108 di tahun 2020.
Dan yang sangat istimewa dan membanggakan, TMMD di Nagari Penyalaian, X Koto kali ini didikunjungi oleh Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat, Desa, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinas PMDPPKB) Kabupaten Tanah Datar.
Sebagaimana dituturkan Danramil/05 Kecamatan X Koto Sersan Mayor Yasril Tanjung, Jum'at siang (10/07) kemaren yang mengatakan ‘’saat ini kegiatan TMMD sudah memasuki hari ke-11 pasca dibuka 30 Juni yang lalu. Dan saat ini pekerjaan pemasangan gorong-gorong di dua titik’’.
"Saat ini kita dari anggota TNI sebanyak 25 personil dibantu masyarakat 50 orang gotong-royong memasang gorong-gorong, dan hal yang istimewa dirasakan yaitu kita dikunjungi rombongan Ibu-ibu TP PKK Kabupaten Tanah Datar dan Dinas PMDPPKB yang langsung turun ke lokasi goro sambil membawa logistik, dan kami merasa gembira dan tambah semangat" tambahnya.
Yasril juga mengatakan kunjungan rombongan TP PKK itu merupakan penyemangat dan motivasi bagi Anggota TNI Kodim 0307 Tanah Datar, Anggota Batalyon 131 Payakumbuh dan masyarakat Nagari Panyalaian yang turun bersama goro pada hari itu.
Sementara itu pengurus TP PKK Kabupaten Tanah Datar yang diwakili Wakil Sekretaris Ny. Anni Edi Susanto mengatakan kegiatan kunjungan TP PKK kelokasi goro TMMD merupakan bentuk kepedulian kepada TNI dan masyarakat yang sedang bergotong royong, ditambahkan kegiatan gotong royong sejalan dengan 10 program pokok PKK yang ada pada Pokja I PKK.
"Kita peduli karena sikap gotong royong adalah kebersamaan saling membantu dan sudah menjadi tradisi dan budaya hidup masyarakat kita" ucapnya.
Ditambahkan Anni dengan semangat kegotong-royongan dan kepedulian bersama dapat mempercepat kemajuan pembangunan daerah karena PKK sebagai mitra pemerintah juga akan terus berperan meningkatkan kesejahteraan masyarakat karena PKK dapat langsung menyentuh masyarakat dari berbagai sektor. (Z.Z)
No comments:
Post a Comment