Breaking News

Tuesday, November 10, 2020

Jemput Bantuan Alat Fitnes, Dispora Sawahlunto Ajukan Sejumlah Proposal ke Kemenpora Rl


FS.Sawahlunto(SUMBAR)-Sambil Menyelam Minum Air, Sekali Merengkuh Dayung Dua Tiga Pulau Terlampaui. Tak mau menyia-nyiakan kesempatan Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Sawahlunto pada saat menjemput bantuan Alat Fitnes Outdoor  ke Kementrian Pemuda dan Olahraga  (Kemenpora) RI, Pihak Dispora juga mengajukan bererapa proposal untuk bantuan sarana dan prasarana olahraga di Kota Sawahlunto. 


Setelah dibukakan jalan oleh Pemerintah Kota (Pemko), Dispora tak mau menyia-nyiakan kesempatan. Berkat usaha dan kerja keras Pemko  Sawahlunto, dimana beberapa waktu lalu Walikota Deri Asta, SH melakukan pertemuan dengan Pihak Kemenpora RI.Alhasil, usaha tersebut berbuah manis, Kota Sawahlunto akhirnya mendapat bantuan alat Fitnes Outdoor dari Kemenpora RI..


Menanggapai proposal yang diajukan Dispora Sawahlunto, Pihak Kemenpora RI pun memberikan angin segar bahwa akan menindaklanjuti proposal yang diajukan.


Saat dikonfirmasi pagi ini, Kepala Bidang Pemuda dan Olahraga Disparpora Sawahlunto, Ucak Hardian,membenarkan adanya bantuan Alat Fitnes tersebut. Ia  mengatakan alat Fitnes Outdoor bantuan Kemenpora yang direncanakan bakal dipasang di kawasan Silo tersebut akan diresmikan pada Desember 2020 nanti. 

“ Benar kita telah datang ke Deputi Pengelolaan Olahraga Rekreasi Kemenpora pada Kamis 22 Oktober 2020 lalu untuk melaporkan kondisi sarana penunjang olahraga di Sawahlunto, sekaligus juga mengantarkan sejumlah proposal’’ ujar  Ucak Hardian.

 

‘’Bersyukur sekali kita, ternyata pak Deputi yakni pak Maifrizon menyatakan kesediaannya untuk membantu  memberi Sawahlunto alat fitnes outdoor. Rencananya akan segera dipasang sehingga pada momen Hari Ulang Tahun Kota Sawahlunto di Desember nanti itu sudah dapat kita resmikan,” ujar Ucak Hardian.


Sementara  Kepala Seksi (Kasi) Bina Olahraga Disparpora Sawahlunto Recky Zulkarnaen, menambahkan dengan hubungan baik yang telah terjalin antara Pemko Sawahlunto dengan Kemenpora tersebut, membuka peluang bagi Sawahlunto untuk memperoleh program atau pun bantuan lain dari Kemenpora.


“Alhamdulillah, hubungan baik itu sudah terjalin. Itu yang akan kita maksimalkan. Jadi kami akan terus berkoordinasi dengan Kemenpora ini. Karena masih banyak program dan bantuan dari pemerintah pusat yang bisa kita tarik untuk dibawa ke Sawahlunto,” sebut Recky. 


Dikatakan, sebagai kota wisata maka Sawahlunto memiliki potensi di bidang sport tourism. Dimana sekarang ini belum tergarap maksimal karena memang dari sisi anggaran maupun sarana penunjang masih sangat minim. 


“Semoga dengan koordinasi yang bagus ke Kemenpora ini menjadi gerbang bagi kita untuk dilirik pemerintah pusat dalam mendapatkan kucuran bantuan dalam mengelola iven - iven sport tourism” pungkas Recky. (Z.Z)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!