Breaking News

Tuesday, December 22, 2020

Akibat Percikan Api Sampah, Satu Unit Rumah di Padang Pariman Ludes Terbakar


FS.Padang Pariaman(SUMBAR)-Satu unit rumah di Korong Lantak Mingkudu, Kecamatan Nan Sabaris, Kabupaten Padang Pariaman rata dengan tanah akibat dilalap si jago merah pada Selasa sore (22/12/2020).


Pasitel Kodim 0308/Pariaman, Syahrumsyah menyampaikan, kebakaran rumah terjadi akibat percikan api sampah yang dibakar korban Pik Ita (60) di belakang rumahnya.


"Kronologis kejadian, menurut saksi Linda (45) sumber api berasal dari pembakaran sampah  yang berada di belakang pondok sebelah rumah korban,"ujarnya.


Ditambah lokasi yang penuh dengan barang yang mudah terbakar dan api cepat membesar dan merembet ke smua pondok dan rumah korban.


"Tidak berapa lama usai membakar sampah, korban melihat asap yang berasal dari dalam rumahnya, kemudian ia berlari melihat sumber api. Namun api langsung membesar akibat tiupan angin dan cuaca panas, dan korban langsung berteriak minta tolong kepada warga sekitar,"terangnya.


Pada pukul 16.15 Wib api dapat dipadamkan oleh 1 unit damkar kota pariaman 2 unit damkar kabupaten padang pariaman dan dibantu oleh masyarakat sekitar.


"Meskipun tidak ada korban jiwa namun kerugian akibat kejadian ini diperkirakan, mencapai Rp 300.000.000,"tuturnya.(war)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!