Rombongan terdiri dari Walikota Sawahlunto, Deri Asta SH, Wakil Walikota Zohirin Sayuti SE, Sekdako Sawahlunto DR. Dr. Ambun Kadri, MKM serta beberapa kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait.
Menurut keterangan Humas Kota Sawahlunto dalam rilisnya hari ini, kunjungan monitoring dilaksankan Jumat, 08 Januari 2021 lalu.
Walikota Sawahlunto Deri Asta SH didampingi Kadis Pendidikan, Kepala RSUD, BPBD berkunjung ke sekolah di kawasan Talawi . Wawako Zohirin Sayuti SE berkunjung ke sekolah di Kecamatan Barangin dan Kecamatan Lembah segar. Sementara , Sekretaris Daerah DR. Dr. Ambun Kadri, MKM meninjau ke SMP Negeri 6 Muarokalaban, SMP-SDI Silungkang, SMP Muhammadiyah, Tengsaw Silungkang Duo serta SD 01 Silungkang Tigo.
Dari paninjauan ini, secara keseluruhan terlihat kesiapan berbagai sekolah yang ditinjau telah melaksanakan protokol kesehatan dengan baik dan benr sesuai dengan himbauan Pemko dan telah berpedoman pada SKB 4 Menteri terkait, seperti menyediakan tempat cuci tangan lengkap dengan Hand Sanitizer, menggunakan masker, dan melakukan pengecekan suhu tubuh.
Selain itu Wako beserta rombongan juga menghimpun aspirasi dari guru dan siswa tentang dinamika yang dihadapi dalam aktifitas pembelajaran di masa Pandemi. (Z.Z)
No comments:
Post a Comment