Breaking News

Wednesday, February 17, 2021

Sekda Asahan : ASN Diharapkan Memberikan Pelayanan Terbaik Kepada Masyarakat Di Semua Tingkatan

                                                           17 Februari 2021

FS.Asahan(SUMUT)-Aparatur Sipil Negara (ASN) diharapkan untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat di semua tingkatan.

Ini, penyampaian Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Asahan (Pj), Drs. Jhon Hardi Nasution, MSi yang bertindak selaku pembina upacara pada peringatan hari kesadaran nasional (HKN) di halaman kantor Bupati (17/2), dihadiri, selain Sekda, para Asisten, OPD, Para Pejabat Struktural Pemkab Asahan, Camat Kisaran Barat dan Camat Kisaran Timur.

Jhon Hardi, dalam sambutannya menekankan kepada seluruh ASN untuk senantiasa meningkatkan pelayan masyarakat, dengan memberikan pelayanan terbaik di semua tingkatan.

Dalam kegiatan ini Jhon Hardi menyerahkan bantuan penali kasih kepada 25 ASN yang memasuki masa pensiun, masing masing menerima Rp.1 juta dan kepada Ahli Waris 5 orang anggota Korpri yang meninggal dunia mendapat bantuan duka cita, masing masing Menerima Rp. 5 Juta.

Jhon Hardi menambahkan, setelah adanya Kerjasama antara DPK Korpri Kabupaten Asahan dengan BPJS Ketenaga Kerjaan maka Anggota Korpri Aktif yang meninggal dunia, yang semula menerima santunan sebesar Rp. 5 Juta maka berikutnya akan menerima Rp. 42 Juta, bahkan apabila telah menjadi kepesertaan selama 3 tahun, ahli waris akan mendapatkan manfaat tambahan yaitu beasiswa kepada 2 orang anak sampai lulus kuliah.

Jhon Hardi berpesan, kepada seluruh ASN untuk tetap mengikuti Protokol Pencegahan Covid-19. (DR)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!