Dalam kesempatan itu, Danlantamal menyampaikan, penyerahan jabatan adalah dalam rangka menjelang purna tugas pada 1 Juni 2021. Upacara penyerahan jabatan dilaksanakan di loby Mako Lantamal II yang dihadiri Pejabat Utama Lantamal II, Senin, 31 Mei 2021.
Sebagaimana diketahui, usia pensiun perwira TNI yaitu 58 tahun. Setelah puluhan tahun berdinas dengan berbagai penugasan baik di kapal maupun di pangkalan, pada akhirnya tiba masa akhir pengabdian. Selanjutnya jabatan Asintel dipegang Danlantamal II sampai dengan adanya pejabat pengganti.
Setelah acara penyerahan jabatan, Danlantamal II mewakili segenap Prajurit dan PNS Lantamal II menyampaikan terima kasih atas pengabdian dan dedikasi yang tinggi Kolonel Yan Rahmat selama berdinas.
"Prajurit yang menjalani kedinasan sampai memasuki masa pensiun adalah bukti bahwa pengabdiannya berjalan dengan baik. Karena disisi lain banyak Prajurit yang berakhir masa kedinasannya tidak sampai pensiun karena tersandung masalah, ujar Danlantamal II.
Kolonel Yan Rahmat juga menyampaikan terima kasih atas arahan, bimbingan Komandan Lantamal II, dan dukungan serta kerjasama Perwira, Bintara, Tamtama, PNS Lantamal II selama berdinas.
"Tak lupa permohonan maaf sebagai manusia biasa yang jauh dari sempurna atas kekhilafan dan kesalahan baik sengaja ataupun tidak dalam interaksi kedinasan," tutur Yan Rahmat.
Acara ini dihadiri peserta yang terbatas Pejabat Utama, Dansatrol Lantamal II, Danpomal Lantamal II dan panitia. Hal ini sesuai protokol kesehatan, membatasi jumlah personil, menjaga jarak, memakai masker, dan menggunakan handsanitizer. Selamat menjalankan Purna Tugas, Bapak Kolonel (Purn) Yan Rahmat.
#Dispen Lantamal II
No comments:
Post a Comment