FS.Sawahlunto(SUMBAR)-Workshop Computational Thingking (CT) Fakultas Sains dan Teknologi (Saintek) Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang, yang digelar baru-baru ini, bekerja sama dengan Kementerian Agama Kota Sawahlunto, Sumatera Barat (Sumbar) mendapat dukungan positif dari MTsN se Kota Sawahlunto.
Kegiatan tersebut berlangsung di MTsN 2 Sawahlunto, di Jalan Soekarno Hatta, Lubang Panjang, Barangin, Kota Sawahlunto.
Dekan Fakultas Saintek UIN Imam Bonjol, Dr. Yasrul Huda mengatakan, kegiatan workshop ini digelar di berbagai daerah, salah satunya di Sawahlunto. Kegiatan ini ditujukan untuk mewujudkan madrasah hebat dan unggul.
“Workshop Computional Thingking (CT) merupakan sebuah wadah pembelajaran yang memiliki dampak positif dalam dunia pendidikan dan dapat meningkatkan pendekatan literasi dan kemampuan berpikir siswa, dan kami tim Bebras Indonesia, juga selaku Dekan Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang, mengucapkan terimakasih kepada kepala Subbagin Kementerian Agama Kota Sawahlunto dan juga kepada kepala sekolah MTsN se Kota Sawahlunto yang telah mau bekerja sama dengan kami dan mempersiapkan acara ini dengan baik ” ujar Yasrul Huda.
Kegiatan itu dihadiri oleh kepala sekolah dan guru-guru dari MTsN se Kota Sawahlunto, workshop CT resmi dibuka kepala Subbagian Kementrian Agama Kota Sawahlunto secara virtual melalui Zoom meeting.
Kegiatan berlangsung khidmat namun penuh keceriaan, mengundang tawa para guru MTsN yang hadir, sehingga suasana pelatihan tidak menegangkan namun tetap serius.
Secara teknis, selain berisi pemaparan, kegiatan ini juga menyajikan game dan forum diskusi bagi para guru MTsN se Kota Sawahlunto. Tim juga memberikan reward bagi para guru yang berhasil memenangkan game.
Dalam kesempatan yang sama, Kepala MTsN 2 Sawahlunto Tatis Arni memberikan apresiasi terhadap Fakultas Saintek UIN Imam Bonjol Padang, dan menyampaikan harapan agar kegiatan ini dapat berkelanjutan sehingga para guru selalu termotivasi dengan kegiatan ini.
“Kegiata Workshop Computional Thingking sangat bagus.Saya sebagai kepala sekolah sangat termotivasi dengan adanya Workshop Computional Thingking (CT ) selain itu juga bermanfaat untuk kemajuan MTsN 2 Sawahlunto dengan sistem pembelajaran yang saat ini serba dijital kita di perintahkan untuk mengaplikasikan pembelajaran CT kepada siswa kita yang tujuannya untuk melatih pemahaman siswa dan menambah koleksi literasi siswa kita,” sebut dia.
Pihaknya berharap agar kegiatan tersebut tidak hanya berhenti hingga di sana.
“Ini merupakan awal untuk menjalin kerjasama serta menjalin persaudaran antara MTsN 2 Sawahlunto dan semakin maju untuk kedepanya ” ujarnya.
Sementara, salah seorang guru MTsN 2 Sawahlunto, Armiyeti, selaku tuan rumah, mengungkapkan terimakasihnya kepada tim Bebras dari Fakultas Saintek UIN Imam Bonjol Padang yang telah mengadakan acara Workshop CT dan penyampaian materi dari narasumber yang sangat baik dalam memberi paparan sehingga para guru mudah untuk memahami tujuan dari Computional Thingking.
“Saya berterimakasih kepada tim Bebras yang sudah melakukan Workshop Computional Thingking. Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang yang telah mengajarkan kami untuk mengenal dan penyampaian dari narasumber sangat bagus dan baik sehingga kami mudah untuk mengenal dari tujuan Computional Thingking,” sebutnya. (Tim Mhs Saintek UIN IB)
No comments:
Post a Comment