"Kita perlu melakukan sinergi kolaborasi dan kalau bisa harmonisasi program untuk mempercepat pembangunan di Sumatera Barat," katanya saat menghadiri pelantikan pengurus DPW Gebu Minang Sumbar di Ball Room Hotel Truntum Padang, Jum'at (17/9/2021).
Fadly Amran, BBA, Dt. Paduko Malano yang terpilih dalam musyawarah daerah dilantik sebagai ketua DPW Gebu Minang Sumatera Barat periode 2021-2016 menggantikan Boy Lestari Datuak Palindih karena meninggal dunia Sabtu (9/1/2021) pada periode yang lalu.
Pelantikan itu dilakukan oleh Ketua umum DPP Gebu Minang diwakili oleh Wakil Ketua Umum Irjen Pol (Purn.) Drs. Marwan Paris,MBA Dt. Maruhun Saripado.
Wagub mengatakan baru Minang memiliki tokoh tokoh berpengaruh dengan berbagai latar belakang baik yang bilang kau maupun di Sumatera Barat.
Pemikiran tokoh tokoh tersebut sangat dibutuhkan untuk percepat pembangunan di segala bidang di Sumatera Barat demi mencapai cita-cita mensejahterakan masyarakat.
Ia menyebut visi misi Gubernur juga menyentuh berbagai bidang mulai dari ekonomi sosial budaya pendidikan sehingga pariwisata yang bisa di harmonisasikan dengan program-program di Gebu Minang.
Wakil Ketua Umum DPP Gebu Minang, Irjen Pol (Purn) Drs. Marwan Paris ,MBA Dt. Maruhun Saripado mengatakan tujuan organisasi tersebut adalah menyatukan potensi di ranah dan di rantau di berbagai bidang untuk memajukan Ranah Minang.
Dengan telah dilantiknya kepengurusan DPW Gebu Minang Sumbar diharapkan tujuan itu segera diimplementasi dalan bentuk program dan kerja nyata.
"Kami berharap DPW Gebu Minang Sumbar bisa menjadi barometer untuk DPW Gebu Minang yang lain," katanya.
Fadly Amran menjadi ketua DPW Gebu Minang Sumbar kedua setelah Boy Lestari Dt Palindih yang telah almarhum. Ia berkomitmen akan melanjutkan keberhasilan ketua umum selanjutnya untuk ikut mendorong pembangunan Ranah Minang dari berbagai sektor.***
(BIRO ADPIM SETDAPROV SUMBAR)
No comments:
Post a Comment