Breaking News

Saturday, November 27, 2021

D'Fathuns, Tim Marawis Rutan Salto, Tampil Memukau pada Pembukaan Festival Budaya BASILONE Silungkang Duo


FS.Sawahlunto(SUMBAR)- Tim Marawis D'Fanthus Rutan Kelas II B Sawahlunto (Rutan Salto) tampil memukau pada dalam Pembukaan Festival Budaya Desa BASILONE di Desa Silungkang Duo, Kota Sawahlunto.


Halnitu disampaikan Koordinator Humas Rutan Salto, Rifki Mardiansyah, Jum'at (26/11). Rifki mengatakan, Festival Budaya BASILONE Desa Silungkang Duo tersebut menyajikan Jelajah Budaya dan Lomba Foto Potensi Budaya Desa yang dibuka secara resmi oleh Walikota Sawahlunto Deri Asta, SH pada Rabu (24/11) lalu.


"Ini merupakan suatu kebanggaan tersendiri bagi Keluarga Besar Rutan Salto, Tim Marawis kita D'Fanthus dapat tampil berpartisipasi dalam event-event besar di Kota Sawahlunto. Kita berharap kedepannya semakin banyak prestasi-prestasi, ketrampilan dan keahlian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang bisa kita eksplor" ujar Rifki Mardiansyah.


Sementara itu Karutan Subhan Malik, Amd.IP, S.Sos menambahkan bahwa Rutan Salto akan selalu mendukung kegiatan-kagiatan Pemerintah Kota Sawahlunto dalam mewujudkan pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat yang lebih baik lagi.


"Ini adalah bukti nyata, meski di balik tembok jeruji besi, WBP bisa buktikan, bisa berkarya sama dengan mereka yang hidup normal di tengah-tengah masyarakat.Ini tentunya berkat program-program pembinaan yang dilaksanakan Rutan Salto selama ini didukung dengan antusias dan partisipasi aktif dari WBP semua. Kami berharap kedepannya semakin banyak potensi WBP kita yang bisa dieksplor dan bisa bermanfaat bagi kehidupan masyarakat, bangsa dan negara" ujar Karutan Subhan Malik.


Dalam Festival BASILONE Desa Silungkang Duo ini selain lomba-lomba, juga dipertontonkan antara lain: Destinasi Wisata /Budaya Desa Sikungkang Duo, Pameran Budaya, Aneka Produk Lokal dan Muliner Khas Daerah khususnya Sawahlunto, Desa Silungkang Duo.(ML)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!