Kegiatan olahraga merupakan bagian penting dalam kehidupan sehari-hari agar tubuh tetap prima. Sehingga jika tubuh prima, seseorang dapat melaksanakan tugas sehari hari di kantor dan dimana saja tergantung bagian tugas masing masing personil.
Selesai kegiatan Gowes dilanjutkan senam bersama dengan Prajurit Lantamal II di Lapangan Apel Mako Lantamal. Senam juga di ikuti Ketua Kordinator Cabang Korcab II Daerah Jalasenastri Armada DJA I Ny Amelia Endra Sulistiyono beserta pengurus.
Selesai pelaksanaan senam di lakukan pemberian hadiah kepada para pemenang lomba dan pertandingan dalam rangka Hari Ulang Tahun HUT ke 76 Armada RI. Pemberian di lakukan oleh Danlantamal kepada para pemenang dan penerima piala bergilir Danlantamal II. Piala bergilir di dapat oleh Tim dari Yonmarhanlan II. Yonmarhanlan II mengondol juara pertama di 7 cabang olahraga permainan dan perlombaan di antaranya, Memindahkan Amonisi, Memindahkan Tali Tros, Fun Trialthon, Menembak Pistol, Menembak Senapan, Voli Ball dan Bulutangkis.
Masih dilokasi yang sama, menutup kegiatan Jumat pagi Danlantamal II melakukan penanam pohon pelindung di sekitar Mako Lantamal. Penanam pohon ini merupakan bentuk kepedulian Danlantamal terhadap lingkungan. Lingkungan Mako yang indah memang harus jaga kelestarian dan ke indahan ya. Pada penanaman pohon Danlantamal di dampingi Ketua Korcab II DJA I. Ikut hadir Wadanlantamal Kolonel Marinir Freddy JH Pardosi, S.E.,S.H.,M.M, PJU, Kasatker, Pengurus Jalasenastri Korcab II DJA I dan personil Lantamal II.
(Dispen Lantamal II)
No comments:
Post a Comment