Breaking News

Saturday, May 21, 2022

Munas Gebu Minang & Pilpres 2024


Oleh Adrian Tuswandi (Independen Officers)

FS.Padang(SUMBAR)-Musyawarah Nasional (Munas) ke - VII Gerakan Ekonomi dan Budaya Minang (Gebu Minang) dua tahun menjelang Pilpres 2024, strategis atau pentingkah, padahal Gebu Minang tegas menggariskan tidak lembaga politik praktis tapi konsen di gerakan ekonomi dan budaya. 


Munas VII Gebu Minang berlangsung di Kota Padang 25-27 Mei 2022 tentu akan mencurahkan ide dan gagasan untuk menjadi program bagi Gebu Minang kedepan. 


Terpenting lagi adalah Pemilihan Ketua Umum DPP Gebu Minang, saat ini dijabat ketua umumnya Osman Sapta. 


Munas akan memunculkan Ketum DPP Gebu Minang, Munas dari tokoh minang berlevel internasional, minimal berlevel nasional akan berebut menjadi Ketua Umum Gebu Minang.


Banyak pandangan menyebut menjadi Ketua Umum organisasi besar seperti Gebu Minang yang memiliki 20 kepengurusan wilayah dan 50 kepengurusan cabang adalah sosial capital dalam menatap Pilpres 2024.


Kandidat Capres 2024 yang mencuat di pemberitaan hari ini ada Prabowo, Puan, Ganjar, Anies dan Airlangga atau tokoh bangsa lainnya, geliat komunitas paguyuban etnis ini tentu tak bisa anggap sepele, apalagi dahsyatnya hasil Munas Gebu Minang pada 25-27 Mei 2022. 


Capres pasti berhitung matematika pemilihnya, ketika Ketua Umum organisasi sebesar Gebu Minang berada di garisan pendukung atau tim sukses tentu akan menambah mesiu hadapi pertempuran di Pilpres 14 Februari 2024 nanti. 


Perantau Minang itu tersebar di seluruh bumi bahkan jumlahnya mungkin sama besar dengan etnis minang yang mendiami tanah Sumbar. Potensi suara etnis minang ini tentu menjadi vote capitality siapa pun Capres, karena semua orang tahu oramg minang di mana pun berada pasti menjadi tokoh di komunitasya bahkan di lintas komunitas etnis karena petuah Dima bumi Dipijak di Situ Langik Dijunjuang selalu menjadi pameo si minang merantau. 


Karena DNA perantau dibingkai dengan pameo itu perantau asal minang selalu di terima olrh etnis mana saja dari Sabang sampai Merauke dari Mianggas hingga Rote. 


Jadi Munas VII Gebu Minang tak sekedar memilih ketua umum paguyuban belaka tapi juga menjadi keyword siapa saja Caores yang akan bertarung di Pilpres 2024. 


Pastinya tentu tetap, organisasi Gebu Minamg sulit ditarik ke politik dukung mendukung, tapi individu mulai dari Top elite pusat sampai elite kota dan kabupaten se Indonesia berhak menentukan kemana dijatuhkan dukungan jemaah di Gebu Minang ini. 


Selamat ber Munas, kepada pemilik suara di Gebu Minang, siapa saja calon pastilah tokoh hebat dipunyai Gebu Minang kekinian dan kedepan. (***)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!