FS.Pariaman(SUMBAR)-Walikota Pariaman Genius Umar menerima utusan dua Kementerian, yang melakukan survey Lokasi Pembangunan Pasar Basah Kota Pariaman pada Kamis (2/05/2022).
Pasar Basah ini akan terhubung dengan Pasar Pariaman yang sudah ada.
“Hari ini, saya menerima kunjungan dua Kementerian, yaitu Kementerian Perdagangan dan Kementerian PUPR, dalam rangka melaporkan hasil survey lapangan untuk pembangunan Pasar Basah Kota Pariaman,” ujar Genius Umar dirumah dinasnya
Survey lapangan ini didampingi oleh Sekretaris Daerah, Yota Balad, Asisten I, Yaminurizal, Kepala Bappeda, Fadli dan Kadis Perindagkop & UKM (Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah), Alyendra beserta jajaranya, untuk melihat secara langsung lokasi dimana Pasar Basah Kota Pariaman ini akan dibangun.
“Untuk lokasi Pasar Basah ini, kita rencanakan dilokasi disekitar pasar ikan yang ada saat ini, dimana nantinya Pasar Basah ini akan dihubungkan dengan jembatan skybridge antara Pasar Pariaman dan Pasar Basah,” ungkapnya.
Genius juga meminta dukungan dari semua pihak, agar Proposal Pembanguanan Pasar Basah Kota Pariaman ini, dapat diakomodir oleh Pemerintah pusat.
Dalam hal ini Kementerian PUPR serta Kementerian Perdagangan, sehingga dapat segera kita lakukan pembangunanya, ucapnya.
“Doakan semua berjalan lancar, sehingga pembangunan Pasar Basah Pariaman ini dapat segera kita bangun, sehingga kedepan, ekonomi Kota Pariaman dapat terus menggeliat, yang berimbas pada laju pertumbuhan ekonomi kita terus naik, dan masyarakat semakin sejahtera,” tutupnya.
Rombongan 2 Kementerian ini juga diajak oleh orang nomor satu di Kota Pariaman ini, untuk melihat suasana pantai yang ada di Kota Pariaman, dan menikmati sunset sambil mencicipi panganan khas Kota Pariaman.
Rombongam dari Kementerian Perdagangan dihadiri oleh Direktur Sarana Perdagangan dan Logistik, Kementerian Perdagangan RI, Iqbal S Shofwan.
Kementerian PUPR, diwakili oleh Kepala Satuan Kerja Pelaksanaan Prasarana Pemukiman, Balai Prasarana Permukiman Wilayah Sumbar (BPPWS), Kementerian PUPR RI, Rocky Adam.(wrm)
No comments:
Post a Comment