Plt Ketua KONI Tidak Ingin Porprov Tertunda
FS.Bukittinggi(SUMBAR)-Plt Ketua umum KONI Sumbar Hamdanus didepan peserta dan undangan Musyawarah Kabupaten (Muskab) KONI Agam tegas mengatakan, tidak ingin pelaksanaan pekan olahraga provinsi (Porprov) Sumatera Barat tertunda.
Alasan tidak ingin Porprov Tertunda berkaitan dengan prestasi atlet dan persiapan PON mendatang.
"KONI Sumbar akan mengawal pelaksanaan Porprov semaksimalnya, jangankan tertunda sebulan, seminggupun kita tak mau, jangankan seminggu seharipun kita tidak ingin, ini demi atlet, demi prestasi dan kesiapan Sumbar untuk hadapi PON Aceh Medan 2024," tegas Hamdanus, disambut tepuk tangan riuh peserta dan undangan yang memenuhi hotel Pusako Bukit Tinggi, Kamis (2/5/2022).
Selain menegaskan pelaksanaan Porprov, Hamdanus juga memberi apresiasi pada pengurus KONI Agam periode 2018-2022, karena telah melaksanakan kegiatan dan menjalankan roda organisasi dengan baik, serta memiliki kordinasi harmonis dengan Pemkab Agam.
Hamdanus juga berpesan, agar ketua umum KONI Agam terpilih nantinya apa yang sudah dilakukan sebelumnya, guna peningkatan prestasi olahraga, khususnya dalam menghadapi Porprov 2023 mendatang.
"Kami memberi apresiasi yang tinggi pada teman-teman pengurus KONI Agama priode 2018-2022, karena sangat baik melakukan pembinaan olahraga daerah ini, juga hubungan baiknya dengan Pemkab Agam, dalam membina CABOR dan atlet," ucap Hamdanus.
Dalam acara Muskab KONI Agam, tampak hadir Bupati, Kadispora Agam, Ketum KONI Agam dan pengurus cabang olahraga se-kabupaten Agam, yang memiliki keyakinan ketua kedepan memiliki keinginan memajukan olahraga di daerah ini.
"Mari kita jadikan ajang Muskab menjadi silahturahmi dan keakraban, untuk bersama meningkatkan prestasi olahraga, demi nama baik kabupaten Agam khususnya dan Sumatera Barat umumnya, meskipun ada perbedaan, jangan jadikan perpecahan, namun jadikan kekuatan, karena menyatukan perbedaan untuk kekuatan adalah perintah agama, untuk kepentingan bersama," tutup Hamdanus.(***)
No comments:
Post a Comment