Breaking News

Monday, October 24, 2022

WBP Rutan Sawahlunto Ikuti Kegiatan Pembinaan Keagamaan




FS. Sawahlunto (SUMBAR)- Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Sawahlunto (Rutan Salto) bekerjasama dengan Kementerian Agama (Kemenag) Kota Sawahlunto memberikan pembinaan keagamaan terhadap Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Upaya ini dilakukan Rutan Sawahlunto dalam rangka meningkatkan pelayanan dan pembinaan terhadap Warga Binaan.


Kepala Rutan  Sawahlunto Subhan Malik, Amd. IP, S.Sos melalui Koordinator Humas Rutan Sawahlunto Rifki Mardiansyah mengatakan, kegiatan pembinaan keagamaan ini adalah sebagai upaya pembinaan dan bimbingan pemasyarakatan yang dilakukan secara terpadu  dalam kegiatan-kegiatan yang diupayakan di Rutan Kelas IIB Sawahlunto melalui pendekatan - pendekatan pembinaan dan bimbingan mental spiritual.


"Kegiatan ini bekerjasama dengan pihak Kementerian Agama Kota Sawahlunto.  Kegiatan ini dilaksanakan agar warga binaan mengetahui lebih banyak tentang agama Islam, terutama tentang amal baik yang dapat menghantarkan kita ke surga-Nya. Kegiatan ini merupakan salah satu rutinitas yang ada di Rutan Sawahlunto" jelas Rifki Mardiansyah.


Rifki katakan dengan adanya kegiatan ini diharapkan Warga Binaan mampu meningkatkan pengetahuan keagamaan, memperbaiki akhlak, tingkah laku dan karakter para WBP.


"Alhamdulillah Warga Binaan kita sangat antusias dan mengikuti kegiatan ini dengan tertib" pungkas Rifki.(ML)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!