Breaking News

Thursday, February 16, 2023

Kolaborasi Remaja Masjid Zuama dan Masjid Ashliyah Sukses Gelar Gema Isra' Mi’raj


FS.Padang Panjang(SUMBAR)-
Remaja Masjid Zuama dan Masjid Ashliyah berkolaborasi dan sukses gelar acara Gema Isra' Mi’raj 1444H yang dilaksanakan pada Kamis (16/2) malam, sekaligus pembukaan Lomba Tahfiz Qur'an dan Cerdas Cermat se-Pabasko (Padang Panjang, Batipuh dan X Koto). 


Ayu Putri selaku Ketua Panitia Masjid Zuama menyebutkan, acara ini sudah dipersiapkan secara matang dari jauh hari untuk memperingati Isra' Mi’raj 1444 H. 


"Lebih kurang dua bulan lamanya remaja masjid mempersiapkan acara ini agar dapat terlaksana dengan baik. Dengan adanya kolaborasi ini, membuat acara semakin meriah dan semarak. Juga menjadi tempat menjalin silaturahmi antarremaja masjid," ujarnya. 


Kegiatan ini bukan hanya sekadar peringatan Isra' Mi'raj saja, tetapi sekaligus pembukaan lomba yang akan dilaksanakan selama empat hari ke depan. 


"Acara ini sekaligus pembukaan Lomba Tahfiz Qur’an dua hari, dan Cerdas Cermat dua hari. Setelah itu penutupan acara akan dilaksanakan pada Ahad (19/2)," tambah Ayu. 


Kegiatan ini diapresiasi wali kota melalui Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Zulkifli, S.H. 


"Kita mengapresiasi adik-adik remaja masjid yang telah menyelenggarakan kegiatan ini. Walaupun sederhana, namun acara ini mampu menjadi penguat arti penting dari Isra' Mi’raj Nabi Muhammad SAW. Serta sebagai bahan edukasi bagi generasi muda di tengah arus globalisasi seperti ini," katanya. 


Zulkifli juga menyampaikan harapan ke depan agar peringatan Isra' Mi'raj bisa dirangkaikan dengan kegiatan-kegiatan positif lainnya. Ia juga berharap dengan adanya acara ini, mampu mengimplementasikan makna dari peristiwa Isra' Mi'raj. 


Turut hadir dalam acara ini, Sub Koordinator Binamental Spiritual Bagian Kesra Setdako, Suheri, M.Pd.I, Sekcam Padang Panjang Barat, Novawati, Ketua KAN Bukit Surungan, Faiz Fauzan El Muhammadi, M.Kom Datuak Bagindo Marajo, Lurah Pasar Usang, Erosen Adera, S.T Datuak Rangkayo Batuah, dan Ketua Karang Taruna Pasar Usang, Yegi Febrian, M.Pd. 


(Ernawati | Elin | Mg | Windi | Farhan)


No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!