Breaking News

Tuesday, March 14, 2023

Bupati Kukuhkan Ketua dan Pengurus KAN Alahan Panjang

Pengukuhan Ketua KAN dan Pengurus Nagari Alahan Panjang Kec. Lembah Gumanti Kab. Solok Oleh Bupati Epyardi Asda 

FS.Kabupaten Solok (SUMBAR)- Bupati Solok melakukan Pelantikan dan pengukuhan Ketua Kerapatan Adat Nagari Alahan Panjang Kecamatan Lembah Gumanti, pada Senin (13/03)


Wali Nagari Alahan Panjang dalam sambutan mengucapkan Terima kasih kepada Bupati serta rombongan, yang telah meluangkan waktu untuk hadir dalam acara pengukuhan Kerapatan Adat Nagari (KAN) Nagari Alahan panjang.


"Mudah-mudahan Nagari alahan panjang selalu dalam keadaan aman dan makmur serta mendapatkan keberkahan kedepannya,"ujar dia


Lanjut dia, kepada tokoh masyarakat kita Bapak Gamawan Fauzi, Alhamdulillah telah berkenan hadir dan kami merasa bangga dan sangat berterimakasih.


"Kami atas nama pemerintah Nagari Alahan Panjang, dengan sisa periode yang singkat ini. Berharap semoga kita semuan bisa membantu menyelesaikan permasalahan yang ada di nagari ini,"katanya lagi.


Sementara itu mantan Bupati Solok Gamawan fauzi, selaku ketua dewan penasehat nagari, mengatakan baru pertama kali tampil dalam acara pengukuhan ketua KAN.


"Ini sungguh luar biasa dimana ketua KAN di tunjuk berdasarkan kepercayaan dari anak kemenakan dan para niniak mamak. Kepada ketua KAN yang baru di kukuhkan, jalankan amanah ini dengan baik karena akan dipertanggung jawabkan di dunia dan akhirat,"pungkas Gamawan


Dia berharap Janji-jani yang di sampaikan ketua KAN yang baru bisa benar-benar dijlankan. Karena walaupun disampaikan oleh ketua KAN, namun pada hakikatnya itu mewakili seluruh niniak mamak.


"Dahulu minang ini sangat terkenal dengan musyawarah tidak ada masalah yang tidak bisa diselesaikan. Dengan semangat ke-iklhasan untuk menyelesaikan permasalahan. Perbedaan menjadi persatuan,"ujar nya


Pada kesempatan itu, Bupati Solok menyampaikan ucapan terimakasih kepada bapak gamawan fauzi yang telah berkenan hadir.


"Beliau merupakan tokoh masyarakat berasal dari Nagari Alahan Panjang Kabupaten solok. Kiprahnya tidak hanya di Sumbar saja, namun sudah menasional,"ucap Epyardi

 

Bupati mengatakan, merasa bangga dan salut karena beliau pernah menjadi bupati solok selama dua periode, kemudian menjadi gubernur dan menteri dalam negeri.


"Banyak hal dari ucapan dan tindakan beliau yang bisa menjadi inspirasi bagi saya untuk menjalankan roda pemerintahan. Saya berprinsip dan berharap yang memimpin daerah tersebut adalah putra asli daerah,"pungkas Bupati (Am/fs)



No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!