Penyerahan Bantuan Oleh TSR Komisi III DPRD Kota Solok |
Dalam sambutan Ketua Komisi III DPRD Kota Solok mengatakan ada Tiga program strategi Pemerintah Kota Solok yang akan dilaksanakan, pertama pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah Kota Solok, dengan dana pimjaman, Pembangunan Sarana Olah Raga Gor di Laing yang di beri nama Maeshadin, BPJS dan juga kelanjutan pembangunan jalan lingkar utara.
Selanjutnya Pembangunan rumah ibadah, Masjid di Surau Tabek pembangunan dengan dana Rp2,5 Milyar serta kelajutan pembangunan lima rumah di surau tabek, syura sahara.
Namun karena ada instruksi dari Pemerintah daerah untuk pemangkasan dana, hingga saat ini belum bisa dikerjakan.
Dia menambahkn, dalam melaksanakan ibadah taraweh agar menjaga hal hal yan dapat merugikan kita sendiri seperti jangan lupa kunci pintu, jendela dan kompor matikan terlebih dahulu.
Lanjut dia, Pemerintah Kota Solok melalui Tim Safari menyerahkan bantuan Sebesar Rp.3 juta ditambah Alqu'an.
Selanjutnya dia menyampaikan berdasarkan himbauan Presiden tidak diperbolehkan buka bersama, sesuai surat Sekretaris Kabinet RI nomor 38/Seskab/DKK/03/2023 perihal arahan terkait penyelenggaraan buka bersama. (Am/Fs).
No comments:
Post a Comment