FS.Limapuluh Kota(SUMBAR)-Salah satu tokoh masyarakat Kabupaten Lima Puluh puluh Kota Ketua DPRD Bapak Deni Asra, S.Si., mengapresiasi pihak Polres 50 Kota yang melakukan revitalisasi tempat Ibadah di Surau Tuo Taram Kabupaten Lima Puluh Kota.
Ketua DPRD Kabupaten Lima Puluh puluh Kota Bapak Deni Asra, S.Si., menyampaikan "saya menyambut Baik kegiatan Revitalisasi tempat Ibadah di Surau Tuo Taram yang dilaksanakan oleh Polres 50 Kota ini, dimana tempat tersebut merupakan tempat bersejarah yang dibangun pada Abad ke - 16 M pada zaman Shech Ibrahim Mufti seorang ulama keramat yang beradal daru timur tengah (Palestina) yang bertempat di jorong balai cubadak Nagari Taram Kecamatan Harau Kabupaten Lima Puluh Kota", Ujar Deni.
Berdasarkan sejarah ada beberapa kekeramatan beliau yaitu:
- Penunjukan cahaya yang disampaikan kepada muridnya sebagai tanda makam.
- Al-Quran tulisan tangan dan catatan lainnya.
- Tongkat beliau yang ditanamkan ke tanah dan di goreskan sehingga menjadi sumber mata air di Nagari Taram yang dikenal dengan Kapalo Banda.
Ketua DPRD juga menyampaikan dengan kegiatan revitalisasi ini surau Tuo Taram bisa menjadi lebih Representatif dan memberikan kenyamanan serta lebih banyak dikunjungi oleh para peziarah Lokal dan Manca Negara, dan juga dapat meningkatkan pendapatan masyarakat melalui UMKM (Usaha Masyarakat Kecil Menengah) dengan melaksanakan Amplifikasi keberadaan situs Surau Tuo ini melalui Manajemen Media, Ungkapnya.
Pada kesempatan ini Ketua DPRD Kabupaten Limapuluh juga mengucapkan selamat Hari Bhayangkara Ke-77, "Polri Presisi Untuk Negeri, Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju" Salam Presisi, Ucapnya. (EY)
No comments:
Post a Comment