FS.Sarolangun(JAMBI)-Pemilihan Pergantian Antar Waktu (PAW) Kepala Desa Lidung, Kecamatan Sarolangun berjalan dengan aman dan kondusif, Sabtu (24/06/2023) di gedung Serba Guna Desa Lidung.
Dalam pemilihan PAW Kades Lidung, ini dihadiri langsung Sekretari Dinas PMD Huzairin S, S.Pd, Camat Sarolangun Bustra Desman, SE, MM, Kasat Samapta IPTU HM Sihombing, Kapolsek Sarolangun IPTU Dwiyatno, SH, MH, Wakapolsek Sarolangun IPDA Riki Oswari, AM.Kep, KBO Sat Reskrim IPDA Rino Musrizal, SH, MH, Pj Kades M Amin Faisal, S.Pdi, Ketua BPD Ali Yasak, Ketua Panitia Alfiansyah beserta jajaran, para calon kepala desa, perwakilan masyarakat sebanyak 128 orang serta personil pengamanan.
Dari pantauan dilapangan, Pemilihan PAW Kepala Desa Lidung ini diikuti sebanyak tiga orang calon, yakni Calon Nomor Urut 1 Amrullah, SH, Calon Nomor Urut 2 Zuhrizal, S.Pd.I, dan Calon Nomor Urut 3 Hairin, S.IP.
Masyarakat yang memiliki hak suara memberikan hak suaranya hingga pukul 11.55 Wib, dan kemudian pada pukul 13.00 Wib dilakukan penghitungan suara oleh Panitia Pelaksana Pemilihan PAW Kepala Desa.
Berdasarkan hasil pemungutan suara, diperoleh suara masing-masing Calon Kepala Desa. Calon Nomor Urut 2 Zuhrizal, S.Pd.I, berhasil meraih 63 suara dan mengungguli dua orang calon lainnya, Calon Nomor Urut 1 Amrullah meraih 30 suara dan Calon Nomor Urut 3 Hairin, S.IP meraih 33 suara sedangkan suara rusak atau tidak sah ada sebanyak 2 suara dengan jumlah total 128 suara.
Camat Sarolangun Bustra Desman mengatakan dalam Pemilihan Pergantian Antar Waktu Kepala Desa lidung berjalan dengan aman dan lancar sesuai dengan yang diharapkan. Iapun mengucapkan terima kasih kepada segenap panitia pelaksanaan pemilihan PAW Kepala desa tersebut, seluruh masyarakat Desa Lidung serta aparat keamanan yang sangat membantu berjalannya kegiatan tersebut.
" Kita hari melaksanakan pemilihan PAW Kepala Desa Lidung, Alhamdulillah berjalan dengan lancar dan memang kita sampaikan betul agar semua pihak dalam pemilihan kepada desa Lidung saling menghargai dan menjunjung tinggi rasa persatuan dan kesatuan," katanya.
Camat Sarolangun Bustra Desman, mengharapkan dengan hasil pemilihan PAW Kepala Desa ini yang berhasil dimenangkan oleh Zuhrizal, agar semua lapisan masyarakat Desa Lidung kembali bersatu untuk sama-sama memajukan Desa Lidung.
" Selanjutnya hasil Penetapan Pemenang pemilihan PAW Kepala Desa Lidung ini akan disampaikan ke Dinas PMD Kabupaten Sarolangun dan Bapak Pj Bupati Sarolangun," katanya.
Penulis : Iksan id
No comments:
Post a Comment