Breaking News

Saturday, August 26, 2023

Ketua Bawaslu: Padang Pariaman Terbanyak Tangani Sengketa Pemilu


Komisioner Bawaslu Berikan Ket. Kepada Media Dalam Jumpa Pers pada Sabtu (26/08/23) 

Padang Pariaman---Ketua Bawaslu Azwar Mardin mengatakan pada Sabtu (26/08/23) dalam jumpa pers di Kantor Bawaslu Nagari Pauh Kambar bahwa Bawaslu Padang Pariaman Menangani Sangketa Terbanyak di Indonesia.



"Ada sebanyak 3 partai yang mengajukan sangketa ke Bawaslu diantaranya Golkar, Partai Umat dan PDI Perjuangan. Dan Alhamdulillah kita juga yang tercepat menyelesaikan sangketa proses dengan cara mediasi,"ujar Azwar


Lanjut dia, namun untuk menerima laporan sangketa proses tidak diterima lagi, karena sudah ditutup pada tgl 23 Agustus lalu. 


Azwar menambahkan, DPT yang telah ditetapkan KPU Padang Pariaman sebanyak 326.303 yang tediri dari 161.681 pemilih laki-laki dan 164.622 pemilih perempuan.


"Selama melaksanakan pengawasan penyusunan daftar pemilih Bawaslu melalui Panwascam telah memberikan saran perbaikan sebanyak 846 data pemilih,"kata Azwar


Diantaranya kata Azwar, 34 data pemilih meninggal dunia, 4 pemilih pindah domisili, 2 pemilih perubahan data, 75 pemilih yang belum dicolit, 11 pemilih salah penempata TPS, 82 salah penulisan stiker, 561 pemilih ganda, 66 pemilih tidak terdaftar di DPS,  7 pemilih baru dan 4 pemilih Lulus TNI-Polri. (wrm)



No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!