Breaking News

Sunday, August 20, 2023

Wawako. Solok Ramaikan HUT RI ke-78 di Transad Kampung Jawa

Wawako Solok Ikut Meriahkan HUT RI ke-78 di Transad Kampung Jawa

FS.Kota Solok (SUMBAR)--- Dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-78, Warga Transmigrasi Angkatan  Darat (Transad) Kelurahan Kampung Jawa menyelenggarakan barisan Upacara HUT RI ke-78 bertempat di Lapangan Bola Volly Transad Kelurahan Kampung Jawa Kecamatan Tanjung Harapan, Minggu pagi (20/8/23) 


Tradisi berotasi dalam penyelenggaraan perayaan ini kembali dilakukan yang ketiga kali pada tahun ini.


Keputusan ini diambil dan ditetapkan oleh Ketua RT.03 RW.06 yang juga  sebagai pembina panitia pelaksana.


Masyarakat dan Panitia pelaksana tak mengenal lelah sejak awal persiapan


mereka telah bergerak cepat dengan rapat pertemuan rutin untuk membahas pelaksanaan hari perayaan HUT RI ke 78 tahun 2023.


Armen, Ketua RT.03 RW.06 menjelaskan bahwa tahun ini pihaknya melaksanakan bermacam  pertandingan rakyat  khusus dengan mengedepankan identitas hiburan  lokal sebagai bagian dari semarak perayaan HUT Kemerdekaan RI. 


Dikatakannya juga keberhasilan perayaan ini bergantung pada partisipasi aktif seluruh warga Transad Kelurahan Kampung Jawa  selaku Penyelenggaraan kegiatan.


Diawali dengan barisan peserta upacara dimulai pukul 09.00 wib dari simpang 3 Laing perumahan Villa Damar berjalan kaki lebih kurang  300 meter menuju lapangan Volly diikuti barisan Bapak-bapak, Ibu-ibu dan anak anak yang bersepeda hias.


Dalam kegiatan ini Inspektur Upacara dipimpin  oleh Wakil Walikota Solok DR. Rahmadhani Kirana turut hadir Kamtibmas, Babinsa, kepala Kelurahan Kampung Jawa, Ketua RT.03 RW.06 Kampung Jawa dan masyarakat setempat.


Wakil Walikota Solok dalam pidatonya mengatakan Mardeka, Mardeka, Mardeka Alhamdulilah kita bersyukur kepada Allah SAW atas berkahnya dan kurnianya kita dapat hadir disini dalam rangka memperingati HUT RI ke 78 khususnya warga Destamar dan sekitarnya.


"Atas berkat kerja sama dari perangkat kelurahan Kampung Jawa acara HUT  RI ke 78 semangkin nampak meriah dari tahun ke tahun,"ujarnya


Wakil Wali Kota juga menyampaikan, saya hadir dalam acara seperti ini disini sudah yang ke tiga kali, dari tahun ke tahun cukup meriah masih terlihat kekompakan masyarakat kita.


Sehat sehat selalu Bapak-bapak, Ibu-ibu mudah mudahan ini menjadi contoh yang harus kita idamkan bersama. 


Setelah selesai barisan Apel Upacara HUT RI ke 78 Wakil Wali Solok bernyanyi berjoget bersama masyarakat dan selanjutnya melaksanakan penguntingan pelepasan balon HUT RI ke 78 didampingi Kamtibmas, Babinsa dan undangan lainnya. (Am/Fs).


No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!