FS.Padang(SUMBAR)-Program Studi Magister Pendidikan Bahasa Inggris Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Padang (UNP) menyelenggarakan kegiatan orientasi Akademik bagi mahasiswa baru tahun masuk 2023. Kegiatan orientasi akademik ini dilaksanakan pada Jumat (1/9) bertempat di ruang sidang FBS UNP Kampus Air Tawar Padang.
Selain diikuti oleh mahasiswa baru Program Studi Magister Pendidikan Bahasa Inggris FBS UNP tahun masuk 2024, kegiatan orientasi akademik ini juga dihadiri oleh Dekan, Wakil Dekan, Guru Besar dan staf pengajar program studi.
Pada kesempatan itu, Dekan Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Padang Prof. Dr. Ermanto, S.Pd., M.Hum. dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat diterima menjadi mahasiswa baru di Kampus Selatan lebih khusus sebagai mahasiswa baru di Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris FBS Universitas Negeri Padang.
"Kegiatan orientasi akademik ini sangat penting diikuti agar bisa memahami aturan dan kebijakan yang berlaku untuk kesuksesan berkuliah khususnya di Program Studi Magister Pendidikan Bahasa Inggris FBS Universitas Negeri Padang," tambah Prof. Ermanto.
Lebih lanjut kata Prof. Dr. Ermanto, S.Pd., M.Hum. mengharapkan mahasiswa Program Studi Magister Pendidikan Bahasa Inggris dapat menyelesaikan perkuliahan dan lulus serta wisuda dalam jangka waktu 3 semester atau 4 semester dan pimpinan universitas akan sangat memberikan apresiasi atas hal itu.
"Untuk itu mahasiswa diharapkan dapat mengikuti perkuliahan sesuai dengan peraturan yang berlaku dan dapat merencanakan perkuliahan secara baik sehingga dapat diwisuda tiga semester atau empat semester saja," pinta Prof. Ermanto.
Berkaitan dengan hal itu, kegiatan orientasi akademik ini dilaksanakan dengan penjelasan oleh Koordinator Program Studi Magister Pendidikan Bahasa Inggris, Dr. Hamzah, M.M., M.A. agar mahasiswa dapat memahami aturan dan kewajiban akademik sebagai mahasiswa Program Studi Magister di Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Padang. (MR)
No comments:
Post a Comment