Breaking News

Tuesday, January 09, 2024

Danlantamal II Pimpin Apel Kesiapsiagaan Sekaligus Entry Briefing Kepada Prajurit


FS.Padang(SUMBAR)-
Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) lI Laksamana Pertama TNI Syufenri, S.Sos., M. Si. Pimpin apel gelar Kesiapsiagaan di Lapangan Apel Mako Lantamal ll jalan  Bukit Peti-Peti Telukbayur Padang, Selasa (09/1/2024)

Apel kesiapsiagaan ini bertujuan untuk mengecek kesiapan seluruh personel dan kelengkapan sarana prasarana pendukungnya.

Dalam sambutannya Danlantamal lI Laksamana Pertama TNI  Syufenri, S.Sos., M. Si. Menyampaikan upaya menciptakan Pemilu damai bagi prajurit TNI/TNI AL dan masyarakat melibatkan beberapa langkah yaitu :

- Para Komandan Lanal/Satuan dan Kasatker berikan pendidikan dan pelatihan kepada prajurit tentang netralitas serta tidak terlibat dalam aktivitas politik selama pemilu.

- Pastikan penegakan disiplin didalam wilayah kerja Lantamal ll, dengan memberikan sanksi bagi anggota yang melanggar aturan netralitas Politik.

- Bekerjasama dengan lembaga pemilihan, Kepolisian dan pihak terkait untuk mengamankan proses pemilu dan mencegah potensi konflik.

- Melakukan kampanye komunikasi untuk mengedukasi masyarakat dan prajurit TNI/TNI AL tentang pentingnya pemilu damai, serta menekankan peran TNI/TNI AL sebagai penjaga keamanan tanpa ikut campur dalam urusan politik.

- Menjalin kerjasama dengan lembaga pengawas pemilu dan masyarakat sipil memantau pelaksanaan pemilu dan mengidentifikasi potensi konflik.

- Mendorong dialog antara TNI/TNI AL dan masyarakat untuk menciptakan pemahaman bersama tentang peran TNI AL dalam pemilu dan menghindari konfontasi politik.

Danlantamal dalam kesempatan ini menegaskan untuk menjunjung tinggi Netralitas TNI/TNI AL.

Tidak memihak dan memberi dukungan, fasilitas tempat atau sarana prasana milik TNI AL kepada partai politik manapun. Dilarang memberi arahan dalam menentukan hak pilih kepada keluarga serta tidak memberikan tanggapan, komentar dan mengunggah apapun yang terkait dengan Pemilu. Tindak tegas bagi prajurit TNI/TNI AL dan ASN yang terbukti terlibat politik praktis. 

Mengakhiri sambutan Danlantamal Menekankan kepada personel untuk Tingkatkan keimanan dan ketaqwaan. Pupuk jiwa patriotisme dan jati diri Prajurit Matra Laut. Tingkatkan disiplin, dedikasi dan loyalitas. Jaga dan tingkatkan soliditas dan solidaritas antar TNI/POLRI serta Satuan lainnya.

Bijak bermedia sosial, jauhi LGBT, Narkoba dan Asusila. Bekerja sesuai petunjuk dan ikuti aturan yang berlaku. Hadir pada acara Apel Gelar Kesiapsiagaan ini, sekaligus merupakan Entry Briefing Danlntamal terhadap para prajurit Lantamal II.  Hadir pada Apel dan Entry Briefing para PJU Lantamal ll, para Kasatker/Kadis Lantamal ll serta Komandan Lanal Nias, Lanal Bengkulu dan Lanal Sibolga.

(Dispen Lantamal II)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!