Breaking News

Wednesday, April 17, 2024

Peringati Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-60, Rutan Painan Gelar Donor Darah


FS. Painan, Pessel (SUMBAR)-Rumah Tahanan Negara Kelas II B Painan (Rutan Painan),  Kementerian Hukum dan HAM RI Kantor Wilayah Sumatera Barat bersama Dinas Kesehatan Pesisir Selatan bekerjasama dengan PMI (Palang Merah Indonesia) Kota Painan melaksanakan Kegiatan Donor Darah untuk memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan ke 60.


Kegiatan ini dilaksanakan pada Kamis (18/04) yang dimulai pukul 09.00 WIB- selesai, bertempat di Aula Rutan Painan.


Kegiatan Donor Darah ini diikuti hampir seluruh petugas Rutan Painan. Dalam kegiatan ini berhasil didapatkan darah sebanyak 17 kantong. 


Kepala Rutan (Karutan) Painan Sarwono mengatakan bahwa kegiatan Donor Darah ini merupakan kepedulian Keluarga Besar Rutan Painan terhadap kemanusiaan.


"Kita harapkan melalui kegiatan ini dapat memberikan manfaat kepada kita semua serta membantu pihak-pihak yang membutuhkan transfusi darah sehingga setetes darah yang didonorkan oleh peserta dapat membantu menyelamatkan hidup orang yang membutuhkan" ujar Karutan Sarwono.(D19/Red)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!