Breaking News

Sunday, July 07, 2024

Maigus Nasir Siap Lahir Bathin jadi Cawawako Fadly Amran


FS.Padang(SUMBAR)-
1 Muharam 1446 H kemarin, warga Padang, Fadly Amran (FA) Maniak dan Pengagum Buya Maigus Nasir (MA) mendapat kado tahun Baru Islam.

Dua tokoh beda usia beda era ini pun bersatu FA Cawako dan Buya MN Cawawako Padang pada Pilkada 27 November 2024.

"Saya siap lahir dan batin dan siap bekerja sama mulai dari pemenangan sampai menjalankan roda pemerintahan dengan pak Fadly Amran," ujar Buya MN usai diskusi lepas dengan FA, Minggu 7/6-2024.

Maigus mengatakan FA itu adalah aset pemimpin Sumbar, usia muda tapi FA itu smart leader.

"Saya bersyukur menjadi tandem FA di Pilkada 2024, FA itu muda, smart, ikhlas dan santun, FA itu pemimpin jujur yang langka dimiliki Sumbar dan Indonesia saat ini,"ujar Maigus Nasir.

Bahkan MN mengaku saat diskusi tadi, FA banyak menerima apa yang diungkapnya.

*Tapi begitu soal prinsip, FA langsung menyatakan ketegasan terutama soal ikhlas benahi Padang lebih maju dengan kepemimpinan yang jujur, lalu memastikan pelayanan kebutuhan dasar warga terpenuhi dengan cara mudah diakses. Dan itu kata FA harus bersama dengan wakil dan stakeholder holder kota lainnya,"ujar Buya MN yang bangga jadi Cawawako FA.

FA.mengatakan Buya MN menjadi spirit dan energi untuk maju Pilkada dan jika.diamanahkan jadi walikota, jadi energi jalankan roda.pemerintahan untuk masyarakat.

"Buya MN tokoh masyarakat beliau sejak dulu sudah menjadi panutan banyak masyarakat di Padang ini. Buya MN bagi saya adalah spirit dan energi untuk menangkan pesta demokrasi Pilkada ini,"ujar FA.

Fadly Amran menegaskan Paslon FA-MN sudah klop dan sah.

"Sebelum ke KPU mendaftar kita akan melakukan deklarasi dan doa bersama dengan anak yatim. tentunya bersama Parpol pengusung, tentang Parpol yang rekomendasi.oan kami bersama Buya MN, kawan media sabar nanti diumumkan serentak,"ujar Bro FA biasa wartawan menyapanya. (***)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!