Breaking News

Monday, August 26, 2024

Mantan Ketua Pemuda Bangkok, Yogi Arianda, SH Akhirnya Angkat Bicara

 


FS. Pasbar (SUMBAR)-Hari ini, Senin, 26 Agustus 2024,  Mantan Ketua Pemuda Bangkok, Jorong Kemajuan, Nagari Sinuruik, Kecamatan Talamau, Kabupaten Pasaman Barat, Yogi Arianda, SH mengungkapkan, kepada Awak Media  tentang kekhawatirannya terhadap sebagian Generasi Muda sekarang yang diduga  telah banyak menyimpang dari kegiatan-kegiatan positif bahkan Generasi Muda sekarang diduga juga banyak yang melanggar adab sopan santun dan melanggar aqidah Agama.


"Yang telah banyak kita lihat, dengan penggunaan rokok dimana-mana, pemuda yang masih sekolah, pacaran bebas, minum minuman keras, berkelahi di sana sini bahkan diduga ada juga yang memakai Narkoba. Dan yang mirisnya lagi ada juga  pacaran yang diduga sesama jenis (LGBT/Lesbian, Gay, Biseksual dan Transgender)" ungkap Yogi Arianda.


Yogi Arianda juga  mengungkapkan bahwasanya pandanganya terhadap Generasi Muda sekarang, sebenarnya bertujuan baik sebagai ajakan atau himbauan kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama memperhatikan dan memberikan  edukasi kepada generasi muda  yang salah arah dan salah tempat perkumpulan hingga banyak pemuda sekarang yang terjerumus dalam dunia kelam.


"Mari bersama-sama kita kembali memperhatikan Generasi Muda kita dengan memberantas perilaku Generasi Muda yang salah arah. Mari kita merangkul mereka, mendidik, menunjukkan dan  mengajarkan hal-hal baik dan positif. Kita juga harus mencekal perkumpulan- perkumpulan yang memberi dampak buruk kepada Generasi Muda sekarang" tegas Yogi.


Yogi juga berharap semoga kita bisa memberi arahan-arahan yang baik kepada Generasi Muda yang telah terjebak hal-hal negatif.


"Semoga dengan adanya perhatian kita ini kedepannya Generasi Muda kita bisa menjadi Generasi Muda terbaik harapan bangsa, semoga negeri kita dihiasi oleh kegiatan-kegiatan positif, seperti Renungan Suci, Muhasabah  Diri, Olahraga, Tabliq Akbar, Goro Bersama, Menjalin Silaturahmi Tanpa Batas, Kesenian, Wirid Pengajian dan banyak lagi kegiatan positif lainnya. 

Mari lapangkan dada untuk kebaikan, 

Bersama memberantas kezoliman dan Insya Allah negeri kita akan indah, aman dan toyibah. (Red)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!