Breaking News

Wednesday, October 23, 2024

Dinsos P3AKB Adakan Sosialisasi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak


Dinsos. P3AKB Adakan Kegiatan pada Selasa (22/10/2024)





FS. Padang Pariaman --- 

Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinsos P3AKB) Padang Pariaman mengadakan sosialisasi pencegahan kekerasan terhadap perempuan dan anak di aula kantor, pada Selasa (22/10/2024).



Dalam sambutannya Kadis. DP3AKB Sumarni menekankan pentingnya kegiatan ini untuk melindungi perempuan dan anak serta menciptakan rasa aman.


Ia juga menyebutkan bahwa upaya ini bertujuan untuk mencapai kesetaraan gender dan mengurangi kasus kekerasan.


Selain itu, dia mengungkapkan bahwa kekerasan terhadap perempuan dapat menimbulkan dampak psikologis serius, termasuk trauma dan keinginan bunuh diri. Penyembuhan dari kekerasan, baik verbal, seksual, maupun fisik, seringkali lebih rumit daripada penyembuhan fisik, karena melibatkan kondisi psikologis yang dalam.


“Penyebab kekerasan terhadap anak umumnya terkait dengan kurangnya pengawasan orang tua, pergaulan bebas, pengaruh lingkungan, dan kurangnya pengetahuan tentang pendidikan seks. Pelaku sering kali adalah orang terdekat korban. Desra juga menyoroti bahwa banyak insiden kekerasan tidak dilaporkan karena korban merasa takut atau malu,” jelasnya.


Dia, menjelaskan bahwa sosialisasi ini diharapkan dapat membekali peserta untuk menyebarkan pengetahuan kepada masyarakat, sehingga dapat mengurangi dan mencegah kekerasan terhadap perempuan dan anak.


“Selain itu, diharapkan partisipasi masyarakat dalam memberikan perlindungan kepada korban dapat meningkat, sehingga perempuan dan anak bisa menyuarakan pengalaman mereka dan mencegah kekerasan di masa mendatang,” pungkasnya. 


Acara ini dihadiri oleh Kepala Bidang Pemenuhan Hak Perempuan dan Anak (PHP) DP3AKB Provinsi Sumatra Barat, Organisasi  P2TP2A, organisasi perempuan Bundo Kandung, KPPI, LKAAM, MUI, TPPK, serta aktivis perlindungan perempuan dan anak (FS)





No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!