Breaking News

Tuesday, October 01, 2024

Lapas Kelas IIA Bukittinggi Gelar Upacara Hari Kesaktian Pancasila



FS. Bukittinggi (SUMBAR)-Lembaga Pemasyarakatan  (Lapas) Kelas IIA Bukittinggi mengelar Upacara Hari Kesaktian Pancasila, Selasa (01/10/2024). 


Kalapas Kelas IIA Bukittinggi Herdianto, AMD, IP, SH, M.Si yang bertindak sebagai Inspektur Upacara dalam amanatnya menyamai Upacara Hari Kesaktian Pancasila harus selalu dilakukan sebagai simbol pemersatu Bangsa agar seluruh anak Bangsa menghayati, mencerna dan memahami serta melaksanakan seluruh nilai-nilai yang terkandung di dalam butir-butir Pancasila.


"Pancasila adalah sebagai Dasar Negara juga alat pemersatu Bangsa, maka nilai-nilai yang terkandung dalam 45 butir Pancasila harus senantiasa kita amalkan dalam kehidupan kita sehari-hari, agar Bangsa Indonesia tetap damai, tentram, aman dan tertib serta saling menghargai satu sama lainnya" tegas Kalapas Herdianto.


Herdianto juga sampaikan Pancasila sebagai pemersatu Bangsa Indonesia harus selalu diagungkan supaya segenap anak Bangsa menyadari tanpa pancasila NKRI akan mudah dipecah belah.


"Untuk itu Pancasila harus selalu dijaga keutuhan seluruh sila-sila yang tercantum dan setiap masyarakat harus selalu memperingati Hari Kesaktian Pancasila dengan Upacara Bendera" imbuhnya.


Kalapas Herdianto juga mengingatkan kepada seluruh petugas dan Warga Binaan yang mengikuti upacara supaya dalam memperingati Hari Kesaktian Pancasila tidak hanya sekedar seremonial belaka tetapi tetap harus sama-sama menghayati dan menjunjung tinggi nilai-nilai yang terkandung dalam setiap butir-butir Pancasila.


"Nilai-nilai yang terkandung dalam setiap butir-butir Pancasila ini perlu kita hayati dan kita junjung tinggi serta kita amalkan dalam kehidupan kita sehari-hari supaya kita bisa tetap merdeka dalam segala bentuk penjajahan dan saling menghargai satu sama lainnya menuju Indonesia emas 2045" pungkasnya. 


Upacara yang digelarnya di Lapas Kelas IIA Biaro Bukittinggi pukul 07.30 WIB tersebut berlangsung dalam suasana gerimis, namun Keluarga Besar Lapas Bukittinggi  tetap melaksanakan Upacara Bendera dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila,  dengan motto "Bersama Pancasila Kita Wujudkan  Indonesia Emas".


Adapun Petugas yang melaksanan Upacara yaitu Dini  Y.Y sebagai Protokol, Syahrul sebagai Komandan Upacara  dan  Herdianto,A.Md.IP,SH,M.Si  sebagai Inspektur Upacara serta Pembacaan do'a oleh Rusdi  diikuti oleh seluruh Pejabat dan Petugas Lapas Kelas IIA Bukittinggi.


Tak ketinggalan Perwakilan Warga Binaan juga turut mengikuti upacara ini. (D19/Red)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!