Breaking News

Thursday, January 16, 2025

FIP UNP Laksanakan Visitasi Program Studi Doktor Administrasi Pendidikan


FS.Padang(SUMBAR) -
Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Universitas Negeri Padang (UNP) melaksanakan visitasi program studi Doktor Administrasi Pendidikan (AP) di ruang sidang lantai 2, Kamis (16/1). Kegiatan ini merupakan bagian dari prosesi akreditasi yang penting untuk menilai kualitas dan kemajuan program studi tersebut.

Acara ini dibuka oleh Wakil Rektor I bidang Kemahasiswaan, Dr. Refnaldi, M.Litt., yang mewakili Rektor UNP. Dalam sambutannya, Dr. Refnaldi menegaskan pentingnya akreditasi sebagai upaya untuk meningkatkan pengakuan masyarakat terhadap program studi.

“Akreditasi adalah kebutuhan. Ini tidak hanya membantu kita dikenal oleh masyarakat dan pengguna lulusan, tetapi juga menjadi sarana untuk mengukur seberapa besar kemajuan yang telah dicapai,” jelasnya.

Ia juga menyoroti lonjakan pesat dalam pengembangan sarana dan prasarana di UNP dalam kurun waktu sepuluh tahun terakhir.

“Akreditasi memetakan kemajuan yang telah dicapai, aspek yang masih perlu diperbaiki, dan bagian yang mengalami kemunduran. Oleh karena itu, proses ini dilakukan secara komprehensif dengan melibatkan semua lini di UNP,” tambah Dr. Refnaldi.

Proses visitasi ini melibatkan dua asesor dari Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (LAMDIK): Prof. Dr. Supadi, M.Pd., Guru Besar Manajemen Pendidikan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Jakarta, dan Prof. Dr. Lia Yuliana, M.Pd., Direktur Penjaminan Mutu Universitas Negeri Yogyakarta.
Dalam sambutannya, Prof. Supadi menyampaikan apresiasi atas kesiapan UNP dalam mendukung visitasi.

“Kami mohon pendampingan dalam semua aktivitas dan kebutuhan selama visitasi berlangsung. Sesuai dengan mandat dari LAMDIK, kami akan melakukan konfirmasi, kalibrasi, dan validasi terhadap dokumen dan proses yang ada,” ujarnya.

Senada dengan itu, Prof. Lia Yuliana menekankan bahwa tugas mereka bukan untuk menghakimi, melainkan untuk memberikan klarifikasi dan melihat aspek-aspek yang dapat dioptimalkan. “Kita akan bersama-sama mengklarifikasi dan mengevaluasi butir-butir yang perlu diperbaiki, termasuk kemungkinan kesalahan penulisan atau perhitungan dalam dokumen akreditasi,” katanya.

Prodi Administrasi Pendidikan FIP UNP memiliki keunggulan tersendiri dengan adanya program pendidikan yang lengkap, mulai dari jenjang Strata 1 (S1), Strata 2 (S2), hingga Strata 3 (S3). Hal ini menunjukkan komitmen UNP dalam menyediakan pendidikan yang berkesinambungan dan berkualitas di bidang administrasi pendidikan.

Dengan visitasi ini, diharapkan prodi Doktor Administrasi Pendidikan FIP UNP mampu meraih akreditasi unggul, sehingga semakin memperkuat posisinya sebagai salah satu program studi terbaik di Indonesia. Akreditasi yang komprehensif ini juga menjadi langkah strategis untuk mendukung visi UNP sebagai universitas yang unggul dan berdaya saing global.(*)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!