Breaking News

Thursday, February 06, 2025

Mahasiswa Tuntut DPMPTSP, Untuk Menutup Seluruh Tambak Udang Milik Keluarga Cindy Monica

 

Mahasiswa Yang Tergabung Dalam HMI Komisariat Pariaman, Sampaikan Orasi didepan Kantor DPMPTSP




FS. Pariaman ---Gabungan Mahasiswa  Yang Terhimpum ke dalam HMI (Himpunan Mahasiswa Islam) Komisariat Pariaman lakukan Orasi didepan Kantor DPMPTSP dan Gedung DPRD Padang Pariaman pada Kamis (6/02/2025).




Dalam orasi itu pendemo menyampaikan agar Anggota Dewan Etik DPR RI, mengusut anggota DPR RI Cindy Monica yang merupakan salah satu pemilik tambak udang di Padang Pariaman.


Koordinator Lapangan M. Raflis menyampaikan, bahwa tambak udang telah mencemari ekosistem laut, sehingga para nelayan terpaksa lebih jauh lagi ketengah untuk melaut.


"Kita juga Mendesak dinas DPMPTSP untuk segera menutup seluruh usaha tambak udang yang diduga dimiliki oleh keluarga Cindy Monica yang mana sudah memakan korban jiwa anak dibawah umur,"kata Raflis didepan Kawan-kawan.


Lebih jauh dia juga mengatakan, pendemo berasumsi Cindy Monica Selaku anggota DPR RI sudah gagal dalam mempresentasekan diri sebagai anak muda yang peduli akan lingkungan di Padang Pariaman.

Serta tidak profesional dalam menyikapi atas korban jiwa dilokasi  diduga bekas tambak udang keluarga nya.


"Kami juga meminta Kepala Daerah untuk mencopot  kepala dinas DPMPTSP, karena tidak becus dalam mengelola perizinan yang ada,"kata dia


Kata nya, kita juga Mendesak DPMPTSP untuk menjelaskan terkait perizinan Istana Seafood dan Amdal.

Kepala DPMPTSP Saat Menjawab Tuntutan Pendemo


Sementara itu, Kepala DPMPTSP Akardius saat menemui pendemo menyampaikan, Terimakasih atas aksi demo yang dilakukan karena telah melakukan kontrol kerja terhadap dinas yang dia pimpin.


"Ada yang perlu adik-adik ketahui, terkait tambak udang ini. Ada aturan yang harus kami jalani, karena jika tidak dijalani kami yang kena sanksi pidananya,"kata dia


Yang jelas kata nya, aspirasi yang mahasiswa sampaikan kita tampung sebagai masukan dan evaluasi kerja di DPMPTSP.


"Dan perlu adik-adik ketahui juga bahwa dua Minggu yang lewat kita telah melakukan validasi, terhadap semua jenis perizinan yang ada, termasuk tambak udang. Hasilnya ada 15 ribu data perizinan yang masuk melalui OSS,"ungkap Akardius


Sedangkan ketua DPRD Aprinaldi didampingi Dua Orang Wakil Ketua mengacungkan Apresiasi terhadap mahasiswa yang telah mengontrol kerja pemerintahan.


"Selaku pihak Legislatif, kami akan mengevaluasi dan memanggil pihak terkait dalam hal ini perizinan untuk melakukan monitoring ,"kata Aprinaldi.


Lebih jauh dia mengatakan, DPRD juga telah berupaya memanggil pemilik tambak udang yang bermasalah. Supaya menutup tambak udang yang dimiliki, dengan tindak lanjut melakukan kontrol ke lokasi tambak (wrm)




No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!