Breaking News

Saturday, March 22, 2025

Rumah Sakit Aisyiyah Pariaman Gelar Buka Bersama Dengan Pimpinan Daerah Muhammadiyah Padang Pariaman


PDM Kota Pariaman Memberikan Sambutan dalam kegiatan buka bersama di Rumah Sakit Aisyiyah Pariaman 









FS. Pariaman --- Rumah Sakit Aisyiyah Pariaman Gelar Buka Bersama Dengan Rumah Sakit dan Pimpinan Daerah Aisyiyah dan PDM Kota Pariaman, pada Jum'at (21/03/2025).


Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Pariaman Nasri dalam sambutan nya memberikan penyampaian di acara buka bersama ini dalam rangka amal di bulan ramdhan sekaligus silahturrahim keluarga besar Muhammadiyah, Aisyiyah Kota dan Kabupaten Padang Pariaman.


"Tentunya dengan pertemuan dalam bulan mulia ini, khuwah islamiyah sesama warga muhammadiyah baik di kota maupun di kabupaten padang pariaman, akan terus terpupuk,"kata dia.


Dalam hal ini dia juga menyampaikan, bagi anak-anak yang melakukan magang di rumah sakit aisyiyah dan harus mengikuti aturan yang sudah di tentukan oleh Rumah sakit Aisyiyah Pariaman.


Dalam kegiatan ini, Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Kota Pariaman Endrawati memberikan suppot dalam acara buka bersama tersebut dan ia berharap supaya kedepannya rumah sakit aisyiyah pariaman jadi panutan baik itu warga kota pariaman dan kabupaten padang pariaman.


Pada kesempatan itu, Afrinaldi Yunas yang didaulat  menyampaikan materi dalam berbuka bersama mengatakan, berbagi dalam bulan ramadhan adalah sebuah amalan yang pahalany dilipat gandakan oleh Allah SWT.


"Bulan ramadhan merupakan sebuah karunia yang patut di syukuri, bulan istimewa dari 11 bulan dalam satu tahun. Sehingga didalam bulan ini, juga didapati kemuliaan-kemuliaan," kata Afrinaldi Yunas.


Sehingga dengan demikian, sekecil apapun amalan dan ibadah yang kita lakukan didalamnya, termasuk memberikan perbukaan  kepada yang berpuasa Allah akan melipat gandakan pahala disisi nya (FDJ)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!