Breaking News

Saturday, March 08, 2025

Tim Safari Ramadhan (TSR) 17 Kunjungi Mushalla Nurul Ihsan IV Koto Amal.

 

TSR 17, Dipimpin Kadis. PU Pr Elabdes Marsyam Serahkan Bantuan dari Pemkab. Padang Pariaman Sebesar Rp 7.500.000 Untuk Mushalla Nurul Ihsan


FS. Padang Pariaman --- Tim Safari Ramadhan (TSR) 17, Kunjungi Mushalla Nurul Ihsan, Kec. IV Koto Aur Malintang (Amal) pada Jum'at malam (7/03/2025).


Rombongan yang dipimpin Kepala Dinas PUPr El Abdes Marsyam ini disambut langsung oleh Camat IV Koto, Wali Nagari, Pengurus Mushalla dan Tokoh Masyarakat setempat.

Dalam sambutannya, El Abdes Menyampaikan bahwa Safari Ramadhan ini bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat sekaligus mempererat silaturahmi antara pemerintah dan warga.


"Kami datang untuk mendengar langsung masukan dari masyarakat. Walaupun saat ini kita menghadapi keterbatasan anggaran dari pemerintah pusat, kami akan tetap berusaha mencari solusi terbaik demi kesejahteraan masyarakat,"ujar dia.


Namun demikian, Misi Pemkab. Padang Pariaman untuk mensejahterakan masyarakatnya tidak akan pudar. Karena itu merupakan hal utama Bupati JKA dan Wakil nya Rahmat Hidayat. Dalam mensejahterakan warganya.


Selain itu kata dia, Bupati juga merasa prihatin atas maraknya kasus kekerasan seksual terhadap anak di Padang Pariaman, yang menurutnya menjadi tanggung jawab bersama untuk diberantas.


"Meningkatnya kasus kekerasan seksual terhadap anak. Ini adalah tugas kita bersama untuk mencegah dan melindungi generasi muda dari pergaulan bebas serta penyakit sosial lainnya," ujar Abdes.


Dalam kunjungan ini, TSR -17 juga menyerahkan bantuan pembangunan untuk mushalla Nurul Ihsan sebesar Rp 7.500.000, yang diterima oleh pengurus.


Diketahui, tahun ini Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman menurunkan 30 Tim Safari Ramadhan yang akan mengunjungi 120 masjid di 103 nagari yang tersebar di 17 kecamatan. (wrm)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!