![]() |
Ketua FWP SB, Novrianto Ucok |
FS.Padang(SUMBAR) - Ketua Forum Wartawan Parlemen Sumatera Barat (FWB SB), Noviranto, tampil sebagai narasumber dalam kegiatan Pelatihan Peningkatan Kemampuan (Latkatpuan) yang digelar oleh Subdit I Intelkam Polda Sumbar, Selasa (29/4/2025) di salah satu hotel di Kota Padang.
Pelatihan bertajuk "Penguatan Peran Serta Masyarakat, Wartawan dan Mahasiswa Dalam Menyukseskan Program Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto" ini melibatkan berbagai unsur masyarakat, termasuk mahasiswa dan insan pers.
Dalam pemaparannya, Noviranto menyoroti maraknya penyebaran isu-isu SARA (Suku, Agama, Ras, dan Antargolongan) yang kerap menjadi pemicu perpecahan di tengah masyarakat.
“Isu SARA ini sangat sensitif dan mudah dimanipulasi. Jika tidak disikapi dengan bijak, bisa menghancurkan persatuan yang selama ini kita jaga,” tegas Noviranto yang akrab disapa Ucok di hadapan peserta.
Ia juga mengajak wartawan dan mahasiswa untuk lebih bijak dalam menyikapi arus informasi, serta berperan aktif menyuarakan narasi-narasi positif yang dapat menyatukan bangsa.
Selain itu, Noviranto menekankan pentingnya sinergi semua pihak dalam menyukseskan Program Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto, yang dinilainya memerlukan dukungan nyata dari masyarakat, khususnya kalangan muda dan media.
"Program Asta Cita Presiden Prabowo sangat bermanfaat untuk kemajuan bangsa, oleh karena itu mari kita dukung bersama program tersebut agar berjalan sukses," kata Novrianto Ucok.
Kegiatan tersebut diisi dengan diskusi dan sesi tanya jawab yang berjalan interaktif. Para peserta tampak antusias memberikan pandangan serta bertukar gagasan mengenai peran strategis masing-masing dalam menjaga persatuan bangsa.(*)
No comments:
Post a Comment